Bukan Hanya Topikal, Ini Pentingnya Merawat Tubuh dari Dalam

Makanan menjadi faktor yang penting, lho

Bukan Hanya Topikal, Ini Pentingnya Merawat Tubuh dari Dalam

Kulit yang sehat, cerah, kenyal merupakan impian banyak orang. Untuk itu, berbagai macam perawatan kulit kerap menjadi pilihan demi mendapatkan kulit bebas masalah. Mulai dari ke klinik kecantikan hingga mencoba berbagai macam skincare. 

Namun, ternyata produk perawatan kulit tak selalu menjadi jaminan kulit bisa bebas dari berbagai masalah. Jika ini terjadi di kamu, maka tandanya kamu harus memperhatikan perawatan kulit dari dalam. 

Yups, di sesi bersama Blisse ini turut juga hadir Vanessa Rae Putri Irawan selaku Chief Marketing Officer (CMO) dari PT Beaulife Inspirasi Nusantara dan dr. Kartika Soekmadjie yang membagikan bagaimana pentingnya merawat tubuh dari dalam. Seperti apa? Langsung intip yuk! 

Bukan Hanya Topikal, Ini Pentingnya Merawat Tubuh dari Dalam

Merawat kulit bisa dilakukan dengan skincare dan berbagai macam treatment di klinik kecantikan. Tapi nggak cukup dari luar aja, untuk merawatnya kamu juga membutuhkan perawatan dari dalam dengan mengonsumsi makanan yang sehat alami, menghidari makanan manis-manis dan meminum suplemen.

Hal itu juga diperkuat dengan pernyataan Vanessa yang mengungkapkan, “Kita harus memulai sesuatu dari dalam, jika tubuh kita sudah sehat, pencernaan juga lancar maka akan merefleksikan ke kulit yang terlihat lebih sehat dan bersinar.” 

Sebagai contoh, ketika seseorang yang memiliki kulit kering dan menggunakan pelembap, ketika digunakan tentu saja kulitnya langsung terasa lembap. Tetapi keesokan harinya kulit bisa-bisa kembali kering. Nah, ini menjadi pertanda bahwa tubuh kekurangan hidrasi dan harus diperbaiki dari dalam. 

Selain mencukup kebutuhan cairan dan menjalankan pola hidup sehat, kamu bisa melengkapi perawatan kulit dengan mengonsumsi Blisse Fiber Shake dan Blisse Collagen karena membantu mendetoksifikasi sistem pencernaan kita serta menyehatkan kulit. Jadi ketika tubuh sudah sehat dari dalam, maka kesehatan kulit akan terpancar. 

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa saksikan tayangannya di akun Instagram @popbela_com dan kanal YouTube Popbela. Jangan lupa, masih banyak sosok pulih lainnya selama Festival Pulih berlangsung. Happy watching!

Baca Juga: Vanessa Rae Paparkan Khasiat Kolagen dari Blisse untuk Kecantikan

Baca Juga: Najwa Shihab Bicara Tentang Ketidaksetaraan Gender dalam Pekerjaan

Baca Juga: Waspada, Ternyata Jerawat Punya Ikatan Erat Terhadap Kesehatan Mental!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved