7 Tips Mencerahkan Kulit Kusam, Wajah Dijamin Glowing! 

Say bye-bye to dull skin!

7 Tips Mencerahkan Kulit Kusam, Wajah Dijamin Glowing! 

Wajah cerah, bersih, mulus dan berkilau merupakan sesuatu yang diinginkan oleh banyak orang, terutama perempuan. Mendapatkannya tentu tidak semudah yang kita kira. Namun, kira-kira faktor penyebab wajah kusam itu apa ya? Nah, terdapat banyak faktor yang membuat wajah tampak kusam. Seperti, kurangnya hidrasi pada kulit, stres, kurang tidur, paparan sinar matahari, dan masih banyak lagi. Bagi kamu yang memiliki wajah kusam, tidak perlu khawatir lagi, kini Popbela akan memberikan tujuh tips mencerahkan kulit wajahmu agar tidak kusam dan makin glowing! Penasaran apa saja tipsnya? Yuk, langsung saja kita simak di bawah ini!

1. Cuci muka dua kali sehari

7 Tips Mencerahkan Kulit Kusam, Wajah Dijamin Glowing! 

Setelah seharian beraktivitas, tentunya kotoran akan menempel di kulit wajah. Mencuci muka merupakan salah satu cara untuk menghilangkan kotoran dan mencegah kulit kusam. Pastikan kamu mencuci muka setidaknya dua kali sehari. Pastikan juga kamu melakukan double cleansing dengan menggunakan micellar water, cleansing milk, balm, atau oil sebelum mencuci wajah dengan sabun.

2. Gunakan sunscreen setiap hari

Tips selanjutnya adalah dengan mengaplikasikan sunscreen, minimal dengan SPF 15 atau lebih secara rutin. Sunscreen tidak hanya diaplikasikan sekali saja, lho. Aplikasikan kembali setiap beberapa jam untuk efek maksimal. 

3. Selalu aplikasikan pelembap pada wajah

Berikutnya adalah rajin mengaplikasikan pelembap pada wajah. Langkah ini penting karena pelembap berperan penting dalam menjaga hidrasi wajah. Gunakan pelembap yang memiliki kemampuan untuk mencerahkan wajah sehingga wajah tidak tampak kusam.

4. Gunakan serum pada pagi dan malam hari

Menggunakan serum dengan kandungan aktif juga ampuh dalam mencerahkan kulit kusam. Kamu bisa menggunakan serum dengan kandungan vitamin C, niacinamide, alpha arbutin, retinol, glutathione, dan kojic acid yang dikenal efektif dalam membuat kulit kusam menjadi cerah. Gunakan pada pagi dan malam hari ya!

5. Rutin gunakan masker

Terdapat banyak sekali manfaat untuk menggunakan masker wajah, salah satunya adalah dapat membuat wajah tampak lebih cerah dan sehat. Kamu juga bisa membuat masker dengan bahan alami atau menggunakan produk masker yang saat ini banyak dijual di pasaran. Disarankan untuk menggunakan masker dua kali seminggu untuk efek maksimal.

6. Melakukan eksfoliasi wajah

Salah satu penyebab kulit kusam adalah penumpukan sel-sel mati pada kulit wajah. Sel kulit mati di wajah bisa dihilangkan dengan melakukan eksfoliasi. Eksfoliasi sendiri memiliki banyak manfaat untuk wajah, di antaranya menghilangkan sel-sel kulit mati, mencegah penyumbatan pori-pori, serta membuat kulit tampak cerah. Lakukan 2 hingga 3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

7. Minum air putih

Salah satu cara untuk mengatasi masalah kulit kusam adalah dengan mengatur asupan cairan tubuh dengan baik. Nah, dengan meminum banyak air putih mampu menjaga kulitmu agar tetap terhidrasi, lho! Disarankan untuk minum air putih sekitar 8 gelas setiap hari. 

Nah, itu dia tujuh tips untuk mencerahkan wajahmu agar tidak kusam dan tetap glowing. Semoga bermanfaat ya, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved