Urutan Skincare Pagi Sesuai Jenis Kulit yang Aman dan Tepat

Ikuti urutan skincare pagi berikut ini, yuk!

Urutan Skincare Pagi Sesuai Jenis Kulit yang Aman dan Tepat

Merawat kulit wajah tidak harus menghabiskan biaya yang besar. Kamu bisa memulai dari rutinitas sehari-hari, salah satunya menggunakan skincare di pagi hari.

Menggunakan skincare di pagi hari tentu perlu dilakukan. Terlebih, jika kamu sering beraktivitas di luar ruangan. 

Meski demikian, menggunakan skincare tidak bisa sembarangan. Kamu perlu memahami urutan skincare pagi agar kesehatan kulit wajah tetap terjaga.

Kali ini, Popbela.com akan mengajak kamu memahami urutan skincare pagi yang tepat sesuai jenis kulitmu. Yuk, simak ulasannya!

Jenis kulit normal

Urutan Skincare Pagi Sesuai Jenis Kulit yang Aman dan Tepat

Kondisi kulit normal berarti wajah tidak ada masalah kulit yang spesifik, seperti kering atau berminyak. Berikut urutan skincare pagi yang bisa kamu lakukan jika tipe kulit wajahmu normal. 

  1. Urutan skincare pagi untuk kulit normal yang pertama adalah membersihkan wajah dengan micellar water. Hal ini bertujuan untuk mengangkat kotoran di kulit wajah.
  2. Pakai serum sesuai permasalahan kulit yang kamu alami, seperti serum anti aging atau pelembap.
  3. Pakai sun screen atau tabir surya yang memiliki kandungan SPF 30 atau lebih tinggi.

Jenis kulit kering

Kulit kering biasanya ditandai dengan permukaan yang kasar hingga mengelupas atau bersisik.

Jika kamu mengalami kondisi ini, jangan sembarangan dalam memilih produk perawatan kulit. Berikut urutan skincare pagi untuk jenis kulit kering. 

  1. Bersihkan wajah dengan lembut menggunakan pembersih yang gentle dan fragrance-free. Biasanya, pembersih yang gentle justru tidak banyak berbusa.
  2. Pakai serum dan pelembap wajah. Hal ini sangat penting untuk menjaga agar kulit terhidrasi.
  3. Pakai tabir surya yang tidak memiliki kandungan pewangi dan memiliki SPF 30 ke atas.

Jenis kulit berminyak

Wajah dengan jenis kulit berminyak biasanya ditandai dengan pori-pori besar dan produksi minyak berlebih.

Kondisi ini membuat wajah lebih rentan berjerawat dibandingkan jenis kulit lainnya. Untuk mengatasinya, lakukan perawatan kulit berikut ini setiap pagi. 

  1. Pilihan pembersih wajah yang tepat untuk kulit berminyak adalah pembersih yang non alkohol dan minyak. Hal itu dipilih karena bisa mencegah iritasi dan jerawat pada kulit wajah.
  2. Urutan skincare pagi selanjutnya adalah serum dan pelembap yang non comedogenic. Ini bertujuan agar produk yang kamu pakai tidak menyumbat pori-pori sehingga menyebabkan tumbuhnya jerawat.
  3. Pilih tabir surya tanpa kandungan minyak dan wewangian.

Jenis kulit sensitif

Kulit wajah yang sensitif biasanya sangat mudah bereaksi dengan produk kecantikan yang tidak sesuai.

Ketidakcocokan itu ditandai dengan rasa gatal, kemerahan, atau terbakar. Berikut urutan skincare pagi yang terpat untuk kulit sensitif. 

  1. Gunakan pembersih wajah dengan kandungan yang murni tanpa bahan tambahan, seperti jojoba oil atau pembersih yang ringan. 
  2. Gunakan serum dan pelembap yang sudah kamu pastikan cocok untuk wajahmu. Jangan berganti-ganti produk agar kondisi wajah tidak semakin parah. 
  3. Gunakan tabir surya untuk melindungi kulit dari sengatan sinar matahari. 

Jenis kulit kombinasi

Kalau kamu merasa kulit wajahmu berminyak dan kering secara bersamaan, kemungkinan kamu memiliki jenis kulit kombinasi.

Kulit kombinasi biasanya akan berminyak di wilayah t-zone, seperti hidung dan dagu. Sementara di bagian pipi justru terasa begitu kering.

Urutan skincare pagi yang tepat untuk jenis ini adalah dengan merawat area tertentu dengan produk yang berbeda.

Kamu bisa memilih pembersih wajah yang lembut dan menghindari produk yang menyebabkan jerawat atau kering.

Selain itu, penggunaan tabir surya setiap hari menjadi kunci menjaga kesehatan kulit wajah. 

Pentingnya penggunaan skincare

Setelah membahas urutan skincare pagi hari, kamu perlu mengetahui pentingnya penggunaan skincare setiap hari. Terlebih, jika kamu sering beraktivitas di luar ruangan. 

Menggunakan skincare dapat membantu mencegah dark spot, mengurangi risiko masalah kulit, membantu mencerahkan kulit, menjaga kebersihan kulit wajah, melindungi kulit ketika memakai makeup, hingga mengurangi pengeluaran yang berlebihan.

Tak hanya itu, menggunakan skincare juga bisa membangun rutinitas sehat lainnya, lho.

Sebagai contoh, jika kamu rajin merawat kulit wajah dan mendapatkan hasil maksimal, kamu tentu akan termotivasi untuk melakukan perawatan lainnya seperti memperhatikan perawatan gigi, kulit tubuh, hingga rambut.

Itulah penjelasan tentang urutan skincare pagi beserta pentingnya penggunaan skincare.

Secara ringkas, ada tiga tahap penggunaan skincare yang perlu kamu lakukan, mulai dari membersihkan wajah, mengoleskan pelembap, dan mengoleskan tabir surya.

Pastikan kamu memakai produk skincare yang sesuai dengan kondisi wajahmu. Semoga bermanfaat, ya!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved