Wajah yang bersih dan bersinar memang membuat tampak menarik dan mempesona. Tentunya ini menjadi keinginan banyak wanita. Wajah yang bersih dan putih membuat kamu terlihat good looking. Untuk mendapatkan kulit bersih, putih dan bersinar itu tidak harus mahal lho Bela. Hanya dengan melakukan kebiasaan sepele ini saja, kamu bisa mendapatkan wajah yang putih bersinar, yuk simak di sini!
Mungkin selama ini, kamu mencuci wajah dengan air biasa. Mungkin kamu bisa beralih ke air hangat. Kamu cukup membasuh wajah dengan air tanpa memakai sabun pencuci muka. Perlu kamu ingat juga pastikan airnya hangat ya, Bela.
Untuk mendapatkan wajah yang putih dan bersinar, kamu juga perlu melakukan diet atau mengurangi makan makanan gorengan, gula, kopi, dan juga junk food. Dengan mengurangi makanan seperti ini akan membuat kulit wajah lebih putih dan bersih.
Masker wajah memang memiliki khasiat untuk memberikan perawatan ekstra pada wajah. Salah satunya dengan menggunakan masker susu. Banyak sekali manfaat yang akan kamu dapat seperti lebih lembut, halus, lembab dan cerah.
Lemon terkenal dengan kandungan vitamin C yang sangat banyak. Rutin minum lemon ini bisa mencerahkan wajahmu. Oleh karena itu sehingga mampu menutrisi kulitmu dan membuatnya jadi lebih bersih dan segar.
Perbanyak minum air putih, minumlah minimal 1 liter air per hari. Air putih akan membantu melancarkan penyebaran nutrisi bagi tubuh dan melancarkan sistem metabolisme tubuh. Semakin lancar metabolisme tubuh makan akan semakin sehat dan bersih kulitmu
Selamat mencoba, Bela!