Inilah 5 Trik Cewek 'Menyulap' Penampilannya Biar Tetap Keren

Kamu juga begini, Bela?

Inilah 5 Trik Cewek 'Menyulap' Penampilannya Biar Tetap Keren

Istilah tentang makeup yang bisa ‘menyulap’ penampilan cewek, memang sudah bisa dibuktikan kebenarannya. Tujuannya pun jelas, membantu membuat lebih percaya diri sekaligus terlihat lebih cantik. Coba lupakan soal makeup, tahukah kamu kalau cewek juga sering menyembunyikan beberapa hal berikut ini untuk menambah kepercayaan dirinya?

1. Bentuk tubuh lewat pose, angle, bahkan motif baju

Inilah 5 Trik Cewek 'Menyulap' Penampilannya Biar Tetap Keren

Siapa yang paling ribet kalau soal foto? Yes, jawabannya cewek. Kalau memiliki bentuk tubuh yang dirasa kurang ideal, cewek pintar menutupi bentuk tubuhnya dengan baju bermotif atau polos. Begitu pun saat berfoto, cewek jago banget mencari angle serta pose terbaiknya untuk mendapatkan bentuk tubuh yang diinginkan. Nggak jarang, cewek merasa nggak percaya diri kalau hasil foto dirinya terlihat lebih besar atau nggak proporsional. Wah, kamu begini juga nggak, Bela?

2. Sinar matahari atau lampu untuk kesan kulit yang cerah

Di mana ada cahaya bagus, di situ ada cewek yang senang. Setuju nggak? Berdasarkan hasil survey pada 2018, lebih dari 70 persen cewek menginginkan kulit yang cerah walau dengan cara yang instan. Mereka akan lebih percaya diri saat berada di bawah sinar matahari atau cahaya lampu yang terang karena dapat berefek pada kulitnya juga. Jelas, tujuannya untuk membuat dirinya terlihat cerah dan pede maksimal. Padahal, setiap jenis kulit itu berbeda dan punya keunikan masing-masing ’kan, Bela?

3. Pakai baju berlengan untuk menutupi ketiak yang gelap

Percaya deh, banyak cewek masih nggak percaya diri dengan ketiak yang gelap. Mereka cenderung menutupi ketiaknya dengan pakaian berlengan. Kalau begini terus, mereka nggak bisa merasakan simpelnya pakai sleeveless shirt dong?

Nah, karena banyaknya cewek yang merasakan hal tersebut, Dove hadir dengan mengenalkan Dove Ultimate Repair yang membantu memperbaiki kulit ketiak rusak dan menghapus noda gelap secara merata. Deodoran ini juga mampu membuat kulit ketiak mulus dan tetap kering sepanjang hari. Kandungan yang terdapat pada Dove Ultimate Repair ini terdiri dari Moisturizing Cream dan Vitamin B3 yang bantu menyehatkan kulit ketiakmu lho. Cukup gunakan pada pagi hari setelah mandi dan sebelum beraktivitas, serta setelah mandi pada malam hari. Dengan Dove Ultimate Repair, kamu nggak perlu lagi khawatir dengan kulit ketiakmu yang gelap. Yuk gunakan lagi sleeveless shirt favoritmu yang diam menetap di lemari dan say bye to ketiak gelap!

Kandungan yang terdapat pada Dove Ultimate Repair ini terdiri dari Moisturizing Cream dan Vitamin B3 yang bantu menyehatkan kulit ketiakmu lho. Cukup gunakan pada pagi hari setelah mandi dan sebelum beraktivitas, serta setelah mandi pada malam hari. Dengan Dove Ultimate Repair, kamu nggak perlu lagi khawatir dengan kulit ketiakmu yang gelap. Yuk gunakan lagi sleeveless shirt favoritmu yang diam menetap di lemari dan say bye to ketiak gelap!

4. Bekas luka di kaki dengan menggunakan stocking

Cewek jago menutupi hal-hal yang menjadi kekurangannya, termasuk hal kecil lho. Seperti luka pada bagian kaki, walau orang-orang jarang melihat luka tersebut karena letaknya yang jauh dari pandangan mata, tapi tetap saja, seorang cewek sering menutupinya dengan stocking atau kaus kaki agar terlihat lebih natural. Kamu pernah begini?

5. Menutupi uban dengan mewarnai rambut

Mengalami perubahan warna rambut menjadi putih nggak hanya terjadi pada seseorang yang sudah lanjut usia. Remaja juga dapat mengalaminya karena berbagai faktor seperti stres atau keturunan. Bukan hanya karena tren, beberapa cewek mewarnai rambut mereka untuk menyamarkan warna ubannya. Tapi, malah semakin cantik kan?

Nah, itulah lima hal yang disembunyikan oleh cewek untuk membuat dirinya lebih percaya diri. Kalau kamu juga begitu nggak nih?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved