Punya budget yang pas-pasan untuk beli skincare? Jangan khawatir, karena saat ini sudah banyak banget produk skincare yang harganya affordable. Khususnya skincare lokal nih, walaupun harganya bisa dibilang affordable ternyata brand lokal tuh nggak pernah setengah-setengah lho dalam mengeluarkan produk yang bagus. Beberapa brand lokal malah sudah sempat mengeluarkan produk skincare yang langsung viral saking bagusnya lho!
Nah, buat kamu yang masih mencari produk perawatan kulit lokal yang terjangkau, ini dia deretan rekomendasi merk skincare lokal di bawah Rp100 ribu yang wajib dicoba!
1. Somethinc – Low pH Jelly Cleanser
Siapa sih yang nggak tahu brand skincare lokal ini? Yes, Somethinc adalah salah satu brand skincare lokal yang cukup viral karena setiap mengeluarkan produk langsung bisa sold out dalam beberapa hari. Salah satu produk dari Somethinc yang wajib kamu coba adalah Low pH Jelly Cleanser. Produk ini adalah pembersih wajah dengan formula yang lembut dan memiliki manfaat untuk menyeimbangkan pH kulit kembali setelah mencuci muka. Kandungan utama dalam produk cleanser ini juga adalah kandungan yang tidak mudah mengiritasi kulit karena diambil dari tumbuh-tumbuhan yaitu mugwort, tea tree, centella, dan calendula. Buat kamu yang penasaran sama cleanser ini, harga Somethinc Low pH Jelly Cleanser hanya Rp99 ribu untuk ukuran 100 ml.
2. Scarlett – Glowtening Serum
Sempat viral di TikTok karena serum untuk kulit berjerawat, Scarlett menjadi salah satu brand skincare lokal yang juga sering diperbincangkan. Baru-baru ini, Scarlett mengeluarkan serum terbaru yang diberi nama Glowtening Serum. Kandungan utama dalam produk ini adalah trenexamide acid, niacinamide, aloe vera extract, allantoin, licorice extract, calendula oil, geranium oil dan olive oil.
Serum ini disebut-sebut dapat membuat kulit lebih cerah dan glowing dengan mengurangi tampilan hiperpigmentasi yang diakibatkan oleh paparan sinar matahari atau bekas jerawat. Selain itu karena mengandung beberapa oil, serum ini juga disebut dapat membuat tampilan kulit lebih lembap sehingga menyamarkan garis-garis halus pada kulit.
Selain glowing, kulit juga akan cerah, siapa sih yang nggak mau? Buat kamu yang penasaran dengan serum terbaru dari Scarlett ini kamu bisa membelinya dengan harga Rp75 ribu untuk ukuran 15 ml. Psst…biar mendapatkan hasil yang sempurna jangan lupa digunakan rutin setiap malam ya, Bela!
3. Everwhite – Soothing Essence Toner
Everwhite baru saja mengeluarkan toner dengan tiga varian berbeda dengan kemasan yang cantik. Ketiga toner dari Everwhite ini bisa kamu pilih sesuai kebutuhan lho! Bagi kamu yang butuh toner yang dapat menenangkan kulit kamu bisa menggunakan Soothing Toner Essence, untuk yang butuh produk eksfoliasi kamu bisa memilih Exfoliating Essence Toner dan pemilik kulit kering kamu bisa menggunakan Hydrating Essence Toner yang dapat melembapkan kulit.
Tiga varian toner terbaru dari Everwhite ini mengandung kandungan yang berasal dari tumbuhan sehingga sangat lembut dikulit. Selain itu, keunggulan dari Essence Toner ini akan membersihkan serta menyegarkan kulit. Produk ini bisa digunakan pada step penggunaan essence maupun toner. Harga dari produk ini adalah Rp92 ribu untuk ukuran 100 ml.
4. Innertrue – Acneficent Treatment Gel
Suka merasa risih dengan jerawat membandel yang menyebabkan warna kemerahan pada kulit? Innertrue punya solusinya yaitu Acneficent Treatment Gel. Sesuai namanya, treatment gel ini berfungsi untuk merawat kulit berjerawat dengan cara menenangkan jerawat yang menyebabkan kemerahan pada kulit. Harga treatment gel ini juga cukup affordable yaitu hanya Rp80 ribu untuk ukuran 10 gr. Buat pemilik kulit acne-prone, tertarik mencoba produk ini nggak?
5. The Aubree – Peptide Eye Cream
Sekarang sudah banyak banget brand skincare lokal yang berlomba-lomba mengeluarkan eye cream yang bisa jadi favorit para skincare enthusiast, tidak terkecuali brand The Aubree. Sukses dengan berbagai produk skincare yang sudah ia keluarkan sebelumnya, baru-baru ini The Aubree mengeluarkan produk Peptide Eye Cream.
Sesuai dengan namanya, eye cream ini mengandung kandungan utama peptide yaitu tripeptide dan tetra peptide yang didampingi dengan gingseng root extract yang memiliki manfaat untuk menstimulasi kolagen pada kulit area mata sehingga dapat menyamarkan garis-garis halus dan juga mencerahkan lingkar mata. The Aubree Peptide Eye Cream dijual dengan harga yang cukup affordable yaitu Rp97.500 untuk ukuran 20 gr. Cukup besar ya untuk produk perawatan area mata?
Nah sekarang sudah ada berbagai pilihan rekomendasi produk skincare lokal yang harganya cukup affordable dan di bawah Rp100 ribu nih. Mau coba yang mana dulu nih, Bela?