9 Cara Menghilangkan Panu di Wajah Paling Ampuh 

Menghilangkan Panu Secara Alami, Tanpa Obat!

9 Cara Menghilangkan Panu di Wajah Paling Ampuh 

Panu merupakan salah satu jenis penyakit yang disebabkan oleh jamur dan bisa terjadi pada wajah sehingga menimbulkan bercak putih pada wajah. Bercak ini selain mengganggu tampilan wajah juga menimbulkan rasa gatal sehingga mengganggu kenyamanan penderitanya.

Kehadiran panu di wajah membuat seseorang tidak lagi tampil percaya diri sehingga panu tersebut perlu dihilangkan. Untuk menghilangkannya maka Kamu bisa menggunakan berbagai bahan alami seperti berikut ini. 

1. Lidah Buaya

9 Cara Menghilangkan Panu di Wajah Paling Ampuh 

Bahan herbal pertama yang bisa digunakan untuk menghilangkan panu pada wajah secara alami adalah lidah buaya. Tanaman lidah buaya dikenal memiliki kandungan yang dapat berfungsi sebagai anti jamur sekaligus anti inflamasi.

Untuk menggunakannya Kamu bisa mengambil ekstrak gel dari daun lidah buaya lalu mengoleskannya pada bagian wajah yang terinfeksi panu sebanyak 2 kali dalam sehari. Kemudian biarkan selama beberapa menit lalu bilaslah dengan menggunakan air bersih.

2. Bawang Putih

Bahan herbal alami bawang putih yang dikenal memiliki sifat anti bakteri dan anti jamur juga seringkali dijadikan obat untuk mengatasi panu. Bahkan penggunaan bawang putih ini bisa diterapkan pula untuk mengobati panu pada wajah anak kecil dan bayi.

Cara menggunakannya adalah dengan memotong 1 siung menjadi 2 bagian lalu menggosokkannya ke area wajah yang terinfeksi jamur selama beberapa menit. Pengobatan yang rutin dengan menggunakan bawang putih ini bisa membuat panu jadi hilang.

3. Jeruk Nipis

Selanjutnya Kamu juga bisa menggunakan bahan alami lainnya untuk menghilangkan panu yang mengganggu dari wajah yaitu jeruk nipis. Bahan yang bisa digunakan untuk melengkapi masakan ini mengandung asam sitrat yang bersifat anti bakteri dan anti jamur. 

Kamu bisa menggunakannya dengan dicampur belerang hingga membentuk krim yang bisa dioleskan pada panu. Lalu diamkan saja hingga krim tersebut mengering kemudian bilaslah dengan menggunakan air hangat.

4. Cuka Apel

Cuka apel juga diketahui dapat membantu Kamu dalam menghilangkan panu yang tumbuh di bagian tubuh manapun termasuk pada wajah. Sebab cuka apel mengandung antimikroba yang bisa berfungsi untuk meredakan infeksi jamur pada kulit. 

Cara menggunakannya sangat mudah yaitu dengan mengoleskannya pada bagian wajah yang terinfeksi jamur atau panu. Cuka apel ini bisa digunakan sebagai pengganti dari salep dan sebaiknya dilakukan sebanyak 3 kali dalam sehari.

5. Yoghurt

Menghilangkan panu juga bisa menggunakan yoghurt yang sudah tentu tak asing lagi bagi kebanyakan orang. Namun yoghurt yang bisa digunakan untuk menghilangkan panu adalah yoghurt polos yang tidak ditambahi dengan pemanis.

Yoghurt yang mengandung prebiotik bisa menghambat pertumbuhan jamur sehingga bisa meredakan panu. Oleskan saja yoghurt pada panu lalu diamkan selama 30 menit selanjutnya bilas dengan menggunakan air hangat.

6. Minyak Zaitun

Satu lagi bahan herbal yang juga bisa diguankan untuk meredakan panu di wajah yaitu minyak zaitun. Agar berfungsi secara maksimal maka Kamu bisa menambahkan ke dalamnya madu untuk membasmi segala macam infeksi bakteri dan jamur. 

Penggunaannya sangat mudah sebab Kamu hanya tinggal mencampur kedua bahan tersebut dan selanjutnya mengoleskannya pada panu di wajah. Untuk hasil terbaik sebaiknya lakukan hal ini sebanyak 3 kali dalam sehari sampai panu menghilang.

7. Kunyit

Bumbu dapur kunyit yang mengandung zat anti inflamasi volatile ternyata juga bisa berfungsi meredakan dan menghilangkan panu. Selain itu kunyit juga mengandung kurkumin yang berperan sebagai antioksidan sehingga dapat mengatasi panu.

Proses pembuatannya hanya dengan menumbuk kunyit tersebut sampai halus lalu ditempelkan pada wajah yang terinfeksi jamur. Diamkan selama 15 menit lalu bilaslah dengan menggunakan air hangat hingga bekas kunyit hilang.

8. Lengkuas

Lengkuas juga menjadi salah satu jenis bumbu dapur yang dapat membantu Kamu untuk menghilangkan panu terutama di bagian wajah. Lengkuas memiliki kandungan senyawa kuersetin dan amilum serta flavonoid sehingga bisa meredakan panu.

Untuk menggunakannya maka Kamu harus membelah lengkuas terlebih dahulu lalu gosokkan pada panu hingga terasa pedih.

9. Belimbing Wuluh

Tanaman yang juga dapat menghilangkan panu adalah belimbing wuluh. Kamu dapat menggunakan belimbing wuluh ini untuk membasmi panu sehingga tidak lagi muncul di wajah.

Sebelum menggunakannya potonglah dulu belimbing wuluh lalu usapkan pada bagian wajah yang mengalami infeksi jamur atau panu. Usapkan selama 5 menit saja dan biarkan sampai mengering.

Berbagai cara menghilangkan panu di atas bisa dipilih sesuai dengan keinginan atau kebutuhan penderitanya. Namun tentu saja pemberian bahan herbal tersebut harus dilakukan secara rutin agar panu bisa segera menghilang. 

JIka panu menghilang maka wajah akan tampak lebih sehat dan lebih segar karena bebas dari bercak putih. Kamu tentu akan kembali tampil dengan percaya diri di asepanjang hari.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved