Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Rekomendasi Sheet Mask untuk Kulit Berjerawat 

Semuanya dari brand lokal lho!

Shavira Annisa

Merawat kulit berjerawat memang tak boleh asal. Dibutuhkan waktu dan penangan ekstra. Namun, terkadang kita tak punya banyak waktu untuk melakukan banyak tahapan skincare maupun berbagai macam jenis perawatan. Tapi kini nggak perlu khawatir lagi, karena rutin menggunakan sheet mask dapat membantu mengobati jerawat. 

Agar nggak salah pilih, Popbela akan memberikan tujuh rekomendasi merk sheet mask untuk kulit berjerawat. Hebatnya lagi, tujuh sheet mask ini merupakan produk lokal, lho. Penasaran? Langsung intip aja!  

1. Wardah Nature Daily Sheet Mask Green Tea

doc.internet

Sheet mask untuk kulit berjerawat ini memiliki essence dengan ukuran partikel yang sangat kecil sehingga lebih efektif menyerap ke dalam kulit. Selain itu, tisu maskernya sangat tipis dan lembut jadi dapat menempel sempurna di kulit. Untuk kamu pemilik kulit yang berjerawat, Wardah Nature Daily Sheet Mask Green Tea ini dapat menyejukan dan membantu kulit yang sedang iritasi. Sehingga, jerawat yang meradang akan lebih calm. Wajib kamu coba! 

2. Sensatia Botanicals Clarifying Cica Sheet Mask

sensatia.com

Produk ini diformulasikan khusus untuk kulit berjerawat karena serumnya mengandung tea tree oil yang berfungsi membunuh bakteri penyebab jerawat. Selain itu, terdapat kandungan Cica yang dapat meredakan peradangan dan meningkatkan produksi kolagen. Nggak sampai di situ saja, tisu sheet mask ini terbuat dari serat VEOCEL™ yang telah tersertifikasi biodegradable dan berasal dari kayu yang dipanen secara berkelanjutan. 

3. Erha Acne Facial Mask

erhastore.co.id

Produk ini merupakan sheet mask untuk kulit berjerawat pertama yang diformulasikan khusus dengan Liposome Technology, yang berperan untuk membantu essence masuk ke lapisan kulit lebih dalam agar menyerap minyak dan kotoran secara sempurna. Produk ini akan bekerja sebagai antibakteri yang berfungsi untuk merawat kulit yang berjerawat. Untuk hasil maksimal, gunakan dua hingga tiga kali dalam seminggu ya. 

4. Emina Masquerade Face Mask Tea Tree Oil

doc.internet

Emina Masquarade Face Mask Tea Tree Oil ini bisa menjadi sheet mask untuk kulit berjerawat andalan karena membantu mengontrol minyak berlebih yang menjadi salah satu penyebab jerawat. Walaupun bersifat oil reducing, sheet mask ini tetap memberikan kelembapan dan membuat kulit terasa lebih kenyal. Aroma khas tea tree oil juga membantu pikiran kamu menjadi lebih tenang. Must try! 

5. Beauty Boss The Rescue Mask

instagram.com/beautyboss.co.id

Sheet mask ini menggunakan Liposomal Technology yang membuat essence lebih mudah meresap ke dalam kulit. Mengandung ekstrak semangka, niacinamide, dan tiger nut grass yang berfungsi untuk melembapkan sekaligus menekan produksi sebum. Jadi, produk ini cocok banget digunakan bagi kamu yang memiliki kulit berminyak dan mudah berjerawat. 

6. Pixy White Aqua Serum Sheet Mask Pure Bright

sheet mask untuk kulit berjerawat selanjutnya datang dari Pixy. Produk iini mengandung hydra active yang berfungsi melembapkan, menyegarkan dan mengurangi tanda tanda kulit lelah. Selain itu, vitamin C, sodium hyaluronate, moisturizing agent  dapat membantu merawat kulit agar tampak cerah, lembut, serta menenangkan kulit yang iritasi. 

Uniknya, tisu sheet mask ini terbuat dari charcoal yang dapat mengangkat minyak dan kotoran secara maksimal. Wah, selain mencerahkan Pixy White Aqua Serum Sheet Mask Pure Bright ini bisa mengobati jerawat membandel, nih! 

7. Everwhite Sheet Mask Green Tea

doc.internet

Manfaat baik green tea memang tak perlu diragukan lagi. Sehingga, Everwhite menghadirkan sheet mask dengan kandungan green tea sebagai essence-nya yang mampu menenangkan kulit meradang dan merawat kulit berjerawat. Selain itu, formula essence yang ringan membuat nutrisinya mudah menyerap kedalam kulit secara optimal. Produk ini bisa kamu gunakan baik pagi atau malam hari. 

So, itu dia tujuh rekomendasi merk sheet mask untuk kulit berjerawat. Semoga membantu, ya! 

IDN Channels

Latest from Skin