Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Pilihan Toner Badan, Memperbaiki Tekstur dan Mencerahkan

Nggak cukup dengan lotion, kini ada serum untuk badan

Shavira Annisa

Toner badan merupakan salah satu produk perawatan kulit yang kini semakin diminati beauty enthusiast. Berbeda dengan toner wajah, toner badan ditujukan untuk membersihkan, menyegarkan, dan merawat kulit di seluruh bagian tubuh. 

Penggunaan toner badan secara rutin juga dapat membantu mengatasi berbagai masalah, seperti kulit kering, penumpukan sel kulit mati, hingga kulit belang. Nah, lewat artikel ini, Popbela akan memberikan tujuh pilihan toner badan terbaik yang bisa kamu coba. 

Penasaran apa aja produknya? Yuk, langsung scrolling dan simak baik-baik, ya! 

1. Noera Refreshing & Hydrating Body Tone

shopee.com/Toner Badan

Toner badan yang pertama dari Noera ini mengandung allantoin yang berperan sebagai anti inflamasi dan kandungan niacinamide untuk mencerahkan, menghilangkan noda hitam, serta melindungi kulit dari radikal bebas. Ada juga kandungan citric acid agar kulit terasa lebih segar dan efektif mengangkat sel kulit mati. Toner badan ini bisa digunakan untuk kulit sensitif, karena tidak menyebabkan iritasi. 

2. Airnderm Aesthetic Exfoliating Body Toner

shopee.com/Toner Badan

Aman digunakan 2-3 kali seminggu, toner badan ini efektif merawat kulit tubuh kamu. Mengandung lactic acid yang mampu mengangkat sel-sel kulit mati, sehingga kulit terasa lebih halus dan tampak cerah. Kandungan centella asiatica membuat produk ini bisa menenangkan sekaligis melembapkan kulit. Jangan sampai nggak cobain! 

3. Pomeglow Glow Up AHA Booster Exfoliating Toner for Face & Body

shopee.com/Toner Badan

Produk eksfoliasi untuk kulit wajah dan badan yang aman digunakan untuk kulit sensitif. Kandungan glycolic acid bisa mengangkat sel kulit mati, memudarkan hiperpigmentasi, mencerahkan dan menghaluskan kulit. Sedangkan salicylic acid dapat mengatasi jerawat dan membersihkan pori-pori yang tersumbat. Gunakan seminggu tiga kali untuk hasil maksimal, ya. 

4. Body White AHA Brightening Body Toner

shopee.com/Toner Badan

AHA Brightening Body Toner dengan kandungan glutathione, 5% niacinamide, dan alpha arbutin untuk memperbaiki kondisi kulit. AHA membantu mengeksfoliasi sel-sel kulit mati, sehingga kulit tampak lebih cerah. Vitamin C berfungsi sebagai anti-oksidan untuk kulit lebih sehat. Tidak membuat kulit menjadi kering karena ada centella asiatica, aloe vera, dan chamomile extract. Kulit cerah dan lembap! 

5. SYB AHA Skinboost Body Toner

shopee.com/Toner Badan

Toner badan yang nggak boleh kamu lewatin ada dari SYB. Produk ini mengandung glycolic acid, niacinamide, vitamin C, ethyl ascorbic acid, DNA salmon dan allantoin yang bermanfaat membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan kotoran pada kulit, menutrisi kulit dan memberikan efek soothing pada kulit. Buat kulit tampak lebih sehat dan cerah, Wah, penasaran nggak, Bela? 

6. Haeuwon Korean Brightening Infused Body Toner

shopee.com/Toner Badan

Brightening Infused Body Toner ini membantu memaksimalkan perawatan kulit dan memberikan efek menyegarkan. Terdiri dari niacinamide untuk mencerahkan sekaligus menyamarkan bekas luka. Tidak membuat kulit jadi kering karena ada kandungan aloe vera. Kamu cukup gunakan produk ini di area kulit yang membutuhkan, ya. 

7. The Ordinary Glycolic Acid 7% Toning Solution

theordinary.com/Toner Badan

Meski ditujukan untuk kulit wajah, toner dari The Ordinary ini bisa digunakan di badan, lho. Kandungan glycolic acid 7% ini membantu meratakan warna kulit dan memperbaiki tekstur kulit yang kasar. Terdapat tasmanian pepperberry untuk menutrisi kulit dari waktu ke waktu. Produk ini juga memiliki kandungan bahan aktif yang cukup tinggi, sehingga kamu perlu berhati-hati ketika menggunakan, ya. 

Jadi, menggunakan toner badan sebagai bagian dari rutinitas perawatan kulit kamu dapat memberikan banyak manfaat, mulai dari memperbaiki tekstur, meratakan warna kulit, hingga menutrisi. Pilihlah toner badan sesuai dengan kebutuhan dan jenis kulit untuk dapatkan hasil optimal, ya! 

IDN Channels

Latest from Skin