Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Manfaat Buah Stroberi untuk Wajah, Bikin Kulit Glowing Lho!

Bikin wajah sehat dan bersinar

Sabrina Amyra Aziz

Stroberi merupakan buah asam yang lezat yang pertama kali matang pada musim semi. Selain memiliki rasa yang lezat, buah stroberi juga memiliki banyak kandungan yang mampu memberikan nutrisi untuk wajah. Beberapa masalah kulit pada wajah yang dapat diatasi oleh buah ini yaitu di antaranya, melindungi kulit dari sinar UV, mencerahkan wajah kusam, memudarkan kerutan, dan masih ada banyak lagi. Selain itu, kira-kira apa lagi ya manfaat buah stroberi untuk wajah? Yuk, langsung saja kita simak di bawah ini!

1. Mengurangi bintik hitam dan noda

thegaggler.com

Asam ellagic yang ditemukan dalam buah stroberi sangat berguna untuk mengatasi masalah kulit pada wajah seperti noda dan bintik hitam. Selain itu, buah ini juga memiliki kandungan asam salisilat sehingga kedua bahan ini bila digabungkan bersama dapat membantu mengelupaskan sel-sel kulit mati, mengencangkan pori-pori, dan memberikan kulit yang bersih secara keseluruhan.

2. Menenangkan kulit yang meradang

teamiblends.com

Stroberi juga mengandung sifat asam yang bekerja sangat baik untuk membatasi produksi sebum berlebih, mengurangi kemungkinan jerawat berulang serta pori-pori tersumbat. Sifat astringent ini menyembuhkan peradangan dan membantu menjaga kulit pada wajah tetap bersih dan cerah.

3. Membuat wajah tampak glowing

thehealthy.com

Manfaat buah stroberi berikutnya adalah membuat wajah tampak glowing, buah ini memiliki yang kaya akan Vitamin C sehingga mampu membuat wajah terlihat lebih cerah. Cukup makan satu porsi buah stroberi sudah cukup untuk memberi kebutuhan Vitamin C harianmu. Menggunakan masker wajah stroberi buatan akan membantu membuat kulit kusam terlihat lebih segar dan bersinar.

4. Perlindungan kulit dari sinar UV

timesofindia.indiatimes.com

Kandungan antioksidan dan asam ellagic yang kuat sangat berguna karena mampu melindungi kulit dari sinar UV yang berbahaya. Sinar UV dapat membuat kulit menua lebih cepat, antioksidan dalam buah ini dapat menangkal radikal bebas serta menjaga kulit agar tetap sehat dan elastisitas kulit terjaga.

5. Menunda tanda-tanda penuaan

nursingtimes.net

Sudah disebutkan sebelumnya, stroberi merupakan sumber yang memiliki kandungan antioksidan. Dengan kandungan tersebut, mampu melindungi wajah dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas di lingkungan seperti polusi. Jika terpaparnya radikal bebas pada wajah dapat merusak kulit dan membuatnya tampak kusam dan menua. Namun, dengan mengonsumsi stroberi yang merupakan sumber antioksidan, mereka bertindak untuk membantu menunda tanda-tanda penuaan seperti kerutan, garis-garis halus, dan juga kulit kendur.

6. Mengatasi kulit yang berminyak

medicinenet.com

Kandungan yang kaya akan Vitamin C, buah ini dapat digunakan untuk membuat masker wajah yang sangat baik untuk melawan kulit yang berminyak. Selain itu, stroberi dapat menyehatkan dan merevitalisasi kulitmu. Stroberi bersifat asam dan sangat efektif untuk menghilangkan kelebihan sebum pada kulit.

7. Mengobati jerawat

timesofindia.indiatimes.com

Salah satu manfaat stroberi yang paling penting untuk wajah adalah kemampuannya untuk melawan kulit yang berjerawat. Kandungan antioksidan dalam stroberi merupakan alasan utama di balik keberhasilan stroberi dalam mengatasi masalah jerawat. Tidak hanya mencegah masalah jerawat yang muncul kembali, namun juga mengurangi efek masalah yang ada.

Jadi, itu dia tujuh manfaat stroberi untuk wajah yang wajib kamu ketahui. Maka itu, jangan lupa menggunakan masker wajah yang mengandung buah stroberi!

IDN Channels

Latest from Skin