Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Say No to Bibir Kering dengan Cara Alami Berikut!

Mudah dan anti ribet!

Maria Advensiani

Pasti banyak di antara kamu yang pernah mengalami bibir kering dan pecah-pecah. Kondisi ini membuat bibir terasa perih, bahkan ada yang mengeluarkan darah. Penampilan pun jadi kurang menarik, terlebih belum boleh menggunakan lipstik untuk menghindari iritasi.

Untuk itu kelembapan bibir pun harus tetap dijaga. Berikut adalah beberapa bahan alami yang bisa membantu mengatasi bibir kering. Karena alami, jadi nggak perlu takut kalau nggak cocok deh.

1. Minyak Kelapa

freepik.com

Terkenal akan fungsinya yang bisa melembapkan, minyak kelapa juga bisa dijadikan bahan alami untuk mengatasi bibir kering. Tinggal oleskan saja ke bibirmu secara rutin.

2. Teh Hijau

pexels.com

Selain membawa dampak baik bagi kesehatan, teh hijau juga bisa menyembuhkan bibir keringmu. Tipsnya adalah ketika sudah menyeduh teh hijau, kantong tehnya jangan dibuang. Kamu bisa menggosokkan kantong teh hijau tersebut ke bibirmu nih. Alhasil, terhidar deh dari bibir pecah-pecah.

3. Madu dan Gula

pulse.ng

Bibir yang kering juga bisa dieksfoliasi dengan madu dan gula. Kamu tinggal campur kedua bahan ini dan gosok perlahan pada bibirmu. Tapi jangan dilakukan terlalu sering ya!

4. Lidah Buaya

freepik.com

Lidah buaya sudah lama dikenal sebagai bahan yang bisa memberikan kelembapan pada kulit yang kering. Gel dari lidah buaya ini bisa memberikan khasit untuk kulit kering, termasuk bibir. Caranya, ambil gel dari lindah buaya asli dan taruh di sebuah wadah kedap udara. Lalu ambil gel tersebut dan oleskan di bibirmu sebelum tidur.

5. Ketimun

freepik.com

Tidak hanya menyegarkan ketika dimakan, ketimun juga bisa membuat bibirmu segar dan tidak kering. Taruh timun yang sudah diiris atau yang dihaluskan ke atas bibir.

IDN Channels

Latest from Skin