Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Jadi Bahan Terbaru Produk Skincare, Ini Manfaat Kaktus untuk Kecantikan

Pastinya bukan durinya yang dipakai!

Luthfia Miranda Putri

Sebagai seorang perempuan yang ingin selalu tampil cantik, tentunya kita akan memakai berbagai macam skincare agar wajah tampak glowing dan sehat. Tapi tahukah kamu kalau saat ini ada tren skincare terbaru yang berbahan dasar dari kaktus? Seorang dermatologist bernama Dr. Joshua Zeichner telah membuktikan bahwa kaktus bisa mencegah dehidrasi dan mampu mengembalikan kelembapan pada kulit. Namun, selain itu ada banyak manfaat lain yang bisa kamu peroleh dari tanaman berduri ini. Hmmm, kira-kira apa saja ya?

1. Membuat kulit terasa lembap

6-5868ee18481696fbc44138dcc9c073f1.jpgrefinery29.com

Kaktus mengandung linoleic acid yang bisa menstImulasi sel-sel pada kulit seperti vitamin E dan flavonoid untuk anti inflamasi. Tentunya skincare berbahan dasar kaktus sangat disarankan untuk mereka yang punya kulit kering agar kulit tetap bisa lembap dan terhidrasi dengan baik.

2. Mampu mencerahkan mata panda

2177893637-83b03ffeed48d4ea904aa322800effed.jpgDok.Internet

Apakah kamu sering menghabiskan waktu di depan laptop? Jika iya, hal ini tentunya akan membuat mata capek dan bisa membuat kulit bagian bawah mata berubah warna menjadi gelap alias mata panda. Untuk mengatasi hal tersebut, kamu bisa memanfaatkan air kaktus dengan mencampurkannya bersama beberapa tetes minyak zaitun, lalu bisa langsung dioleskan pada kulit selama semalaman. Bye-bye deh mata panda!

3. Bermanfaat untuk anti-aging

untitled-design-6-f3912886b5b0cd65b86151ec5bb6f174.jpgthedenizen.com

Selain untuk kecantikan, air pada buah kaktus bermanfaat untuk kesehatan karena mengandung flavonoid tinggi dan zat protein yang bermanfaat untuk mencegah penuaan diri dan antioksidan. Fungsi dari kedua zat ini adalah untuk membentuk pertumbuhan sel baru dan bisa menyerap nutrisi sampai lapisan epidermis yang merupakan lapisan terdalam pada kulit.

4. Melembutkan kulit agar terasa halus

6-a990b64532ad5463f1c2258d4db2c16f.jpgstylecaster.com

Selain untuk anti penuaan dan anti inflamasi, flavonoid juga mampu untuk melembutkan kulit. Dengan memakai skincare yang berbahan dasar kaktus tentunya akan bisa menghaluskan kulit sekaligus mengurangi kemerahan dan iritasi akibat terlalu lama terpapar oleh sinar matahari.

5. Bisa membuat rambut jadi lebih sehat dan berkilau

5-ways-to-use-coconut-oil-for-silky-hair11-690253fd0508e256e0e8eb28da11c861.jpgskinnyms.com

Bukan hanya bermanfaat untuk kulit, kaktus juga banyak sejuta manfaat pada rambut. Salah satunya adalah bisa membuat rambut menjadi sehat dan berkilau karena ada kandungan asam lemak dan vitamin E yang bermanfaat untuk melembapkan, mempercepat pertumbuhan rambut, serta menebalkan rambut.

Wah, menarik sekali ya. Jadi, apakah kamu tertarik untuk menggunakan produk berbahan dasar kaktus, Bela?

BACA JUGA : 8 Bahan Skincare yang Ampuh Lawan Jerawat Bandel

IDN Channels

Latest from Skin