Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Bukan Pakai Sabun, Ternyata Bersihkan Wajah dengan Minyak Bisa Bikin Lebih Cantik!

Menghindari kulit kering dan kusam.

Judithya Pitana

Untuk membersihkan wajah, penggunaan sabun wajah memang lumrah digunakan oleh banyak orang, termasuk para perempuan. Selain praktis, penggunaan sabun wajah selama ini dinilai efektif membersihkan minyak dan kotoran yang menempel pada kulit wajah.

Tapi beberapa tahun terakhir semakin banyak orang yang menjauhkan diri dari sabun. Bahkan, dalam dunia kecantikan, banyak perempuan yang berpaling menggunakan minyak untuk membersihkan wajah mereka.

cleansing-oil-b72ee7b7931fc5be714d1ef5e7f7a281.jpgDok. Pinterest

Seorang Dokter Kulit di Seattle Dr Heather Rogers menjelaskan kepada Today.com secara ilmiah bahwa metode membersihkan dengan minyak (oil cleansing method/OCM) itu logis. "Konsepnya adalah seperti melarutkan," ujarnya. "Jika Anda menempatkan minyak ke kulit Anda, maka itu akan bergabung dengan minyak yang berlapis-lapis di kulit Anda. Ini juga menghilangkan beberapa kotoran dan lemak," kata Dr Rogers.

shu-1602229ca95bdaa849ed450e82c764e0.jpgDok. Instagram

Buat kamu yang ingin mencoba membersihkan wajah menggunakan Cleansing Oil, sebaiknya memilih produk yang tepat dan memang dikhususkan untuk membersihkan wajah. Memperingati perayaan '50 Years of Magic' dari produk ikonisnya, Shu Uemura Cleansing Oils merupakan salah satu produk andalan yang juga menjadi produk pembersih wajah favorit di seluruh dunia berkat kemampuannya mengangkat secara tuntas segala debu dan kotoran yang menempel pada wajah, sembari memberikan beragam kebaikan untuk kulit.

shuuemuracleansingoils-070c3e065e6773b8ec3d3f2edfb5c8a7.jpgDok. Pinterest

Dengan tekstur cair menyerupai minyak, Shu Uemura Cleansing Oils mudah untuk diaplikasikan dan bekerja efektif mengangkat sisa makeup, debu, dan kotoran yang menempel. Uniknya, produk ini dapat bekerja dua kali lebih bersih layaknya saat melakukan ritual double cleansing. Formulanya juga bisa bekerja efektif untuk segala tekstur makeup hingga yang tersulit dibersihkan sekalipun.

shu-uemura-cleansing-oils-review-beautylookbook-bb17c7075875f1f51dffc9ddfe817bab.jpgDok. Pinterest

Melembutkan, memperbaiki tekstur kulit, hingga melembapkan merupakan beberapa manfaat yang diberikan oleh Cleansing Oils, dibandingkan dengan menggunakan sabun. Hal ini juga sangat baik untuk menyeimbangkan keseimbangan pada kulit tanpa membuatnya menjadi kering.

shu-uemura-cleansing-oils-review-26aa47dd8a8170f2813b073f2bdee4f1.jpgDok. Pinterest

Tersedia dalam lima varian yang diperuntukkan bagi berbagai jenis kulit, Shu Uemura Cleansing Oil mudah digunakan. Kamu hanya perlu mengusapkan minyak pada seluruh wajah yang hendak dibersihkan dalam keadaan kering dan memijatnya dalam gerakan memutar sampai bersih. Next, basahkan tangan dan usap wajah dengan sedikit kadar air agar minyak beremulsi dan berubah menjadi milky cream, lalu bilas dengan air. Rasakan sendiri hasilnya jika kamu gunakan produk ini setiap hari, Bela!

Baca Juga: Tak Perlu Operasi, Ini yang Bisa Kamu Lakukan Agar Wajah Lebih Tirus!

IDN Channels

Latest from Skin