Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Bisa Atasi Jerawat, Ini Produk Skincare Tigris yang Bisa Kamu Coba

Efektif rawat skin barrier!

Jennifer Alexis

Jerawat masih menjadi salah satu masalah kecantikan yang kerap dialami banyak orang. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengatasinya. Mulai dari menerapkan gaya hidup sehat, menjaga kebersihan, hingga menggunakan produk skincare yang tepat.

Salah satu yang bisa kamu coba adalah produk dari Tigris. Menghadirkan lima produk sekaligus yaitu face wash, toner, serum, pelembap, dan night cream, bahan baku yang digunakan untuk memproduksi Tigris Skincare lebih mengutamakan bahan-bahan alami yang berasal dari kekayaan alam Indonesia.

Perawatan skincare kami murni dan sederhana dibuat untuk pelanggan kami yang juga percaya pada perawatan kulit yang aman dan lembut untuk kulit kamu.” dilansir dari situs resmi Tigris.

Lalu, seperti apa produknya? Intip di bawah ini yuk!

1. Moisturizing Face Wash

instagram.com/tigrisofficialstore

Facial wash yang satu ini memiliki kandungan extract aloe vera dan tea tree oil yang dapat membantu membersihkan wajah dari debu dan kotoran serta membuat kulit menjadi lebih cerah.

2. Nourish Skin Toner

instagram.com/tigrisofficialstore

Memiliki kandungan Niacinamide yang dikombinasikan dengan aloe vera extract, Tea Tree dan Panthenol yang dapat membantu mencerahkan dan melembapkan, serta menutrisi kulit wajah. Toner ini juga memiliki klaim dapat mencegah timbulnya komedo dan jerawat pada wajah.

3. Acne Serum & Pore Minimizer

instagram.com/tigrisofficialstore

Untuk kamu yang memiliki masalah bruntusan, pori-pori yang tampak besar, dan skin barrier yang rusak, serum yang satu ini bisa jadi pilihan. Memiliki kandungan Niacinamide dengan kombinasi Tea Tree Extract, Evodia Extract, Hyaluronic Acid, dan 3x Ceramide, produk Tigris yang satu ini akan membantu merawat kulit wajah.

4. Acne Day Cream with UV Filter

Day Cream dengan kandungan Salicylic Acid, Niacinamide, serta 3x Ceramide yang dapat merawat kulit berjerawat, membantu mencerahkan, serta melembapkan kulit. Adanya UV Filter juga melengkapi dan membantu melindungi kulit dari paparan sinar UV.

5. Acne Night Cream with DNA Salmon & Collagen

instagram.com/tigrisofficialstore

Untuk malam hari kamu bisa menggunakan Night Cream dengan kandungan DNA Salmon, Collagen, Niacinamide, Hexylresorcinol, serta Salicylic Acid yang dapat membantu menjaga elastisitas kulit wajah, merawat kulit yang berjerawat, mencerahkan, serta melembapkan kulit.

IDN Channels

Latest from Skin