Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Anak Umur 12 Tahun

Aman digunakan oleh mereka yang berusia 12 tahun!

Aulia Fitria

Siapa bilang kalau kamu tak boleh merawat kulit sejak berusia 12 tahun? Setiap orang bahkan mereka yang berusia 12 tahun ingin memiliki kulit sehat sekaligus terawat. Sehingga tak ada salahnya untuk memperhatikan kesehatan kulit sejak dini. Di sisi lain menjaga kesehatan kulit sejak dini bisa mencegah terjadinya masalah kulit seiring pertambahan usia. Berbicara merawat kulit sejak remaja tentunya tidak lepas dari produk yang cocok untuk kulit anak usia 12 tahun termasuk sabun cuci muka.

Perlu kamu ketahui bahwa tak semua produk perawatan kulit yang kerap diaplikasikan oleh orang yang sudah beranjak dewasa cocok digunakan oleh anak usia 12 tahun lantaran bisa membuat kulit mereka yang masih rentan akan perubahan cenderung menjadi sensitif. Namun kamu tidak perlu khawatir, sebab Popbela punya rekomendasi sabun cuci muka untuk anak umur 12 tahun!

1. Cetaphil Gentle Skin Cleanser

Dok. internet

Menjaga kebersihan kulit merupakan hal yang tak boleh kamu sepelekan. Pasalnya, ketika kamu tidak membersihkan kulitmu yang sudah terpapar oleh debu dan kotoran kulitmu bisa berminyak dan parahnya bisa menimbulkan jerawat. Oleh karena itu, kamu bisa menggunakan Cetaphil Gentle Skin Cleanser sebagai pembersih pagi dan malam hari. 

Pembersih wajah yang satu ini juga aman digunakan oleh semua jenis kulit lantaran mampu membersihkan kulit tanpa membuatnya iritasi. Bahkan Cetaphil Gentle Skin Cleanser juga aman digunakan oleh bayi, lho, Bela.

2. Pigeon Teens Facial Foam Daily Mild Cleansing

Dok. internet

Selanjutnya, kamu bisa gunakan Pigeon Teens Facial Foam Daily Mild Cleansing sebagai sabun cuci muka sehari-hari. Sabun cuci muka yang satu ini diformulasikan untuk mereka yang memiliki kulit normal dan kering. Ya, Pigeon Teens Facial Foam Daily Mild Cleansing ini mengandung ekstrak jojoba yang mana dipercaya sebagai kandungan yang mampu melembapkan kulit.

Di sisi lain, sabun cuci muka yang satu ini bisa kamu gunakan ketika kulit tengah iritasi lantaran kandungan chamomile yang ada di dalamnya bisa mengatasi iritasi ringan pada kulit. Pigeon Teens Facial Foam Daily Mild Cleansing juga merupakan sabun cuci muka non comedogenic sehingga kamu tak perlu khawatir!

3. Emina Bright Stuff Face Wash

Dok. internet

Kamu juga bisa gunakan Emina Bright Stuff Face Wash untuk pembersih wajah sehari-hari. Kombinasi summer plum extract dan Vitamin B3, sabun cuci muka yang satu ini bisa mengangkat kotoran yang menempel di wajah tanpa membuat wajahmu menjadi kering sehingga sabun cuci muka yang satu ini cocok untuk digunakan sebagai sabun cuci muka sehari-hari.

Di samping itu, sabun cuci muka yang satu ini juga cocok digunakan oleh remaja yang tengah mengalami masalah kulit berupa beruntusan dan bekas jerawat. Apakah kamu tertarik untuk mencoba Emina Bright Stuff Face Wash, Bela?

4. Acnes Face Wash Deep Pore

Dok. internet

Apabila kamu tengah mencari sabun cuci muka yang bisa membersihkan pori-pori hingga ke bagian yang paling dalam, maka tak ada salahnya bagi kamu untuk mencoba Acnes Face Wash Deep Pore. Sebab, sabun cuci muka yang satu ini bisa membersihkan kulit hingga ke bagian terdalam pori-pori.

Di samping itu, Acnes Face Wash Deep Pore juga dipercaya mampu melawan bakteri penyebab munculnya komedo dan jerawat sehingga sabun cuci muka yang satu ini cocok apabila digunakan oleh kulit berminyak dan berjerawat.

5. Clean & Clear Foaming Face Wash

Dok. internet

Apabila kamu tengah mencari sabun cuci muka yang mampu mengontrol minyak dan mencegah munculnya bakteri penyebab jerawat yang lain, maka kamu bisa mencoba Clean & Clear Foaming Face Wash. Di samping itu, sabun cuci muka yang satu ini bisa membersihkan wajah tanpa membuat kulit wajahmu terasa kering.

Sabun cuci muka yang satu ini juga begitu direkomendasikan untuk kamu yang baru pertama kali mencoba menggunakan sabun cuci muka. Clean & Clear Foaming Face Wash juga aman digunakan untuk pagi dan malam hari.

IDN Channels

Latest from Skin