Amanda Citra Bocorkan Tips Berkiprah di Bisnis Kecantikan

Perlu skill apa saja untuk terjun ke industri kecantikan?

Amanda Citra Bocorkan Tips Berkiprah di Bisnis Kecantikan

Bicara dunia beauty, salah satu pemeran yang paling penting adalah industri produk kecantikan. Selain kian menjamur, berbagai merek makeup dan skincare berlomba-lomba jadi yang paling bersinar dan memenangkan hati konsumen. Platform yang kini jadi andalan beauty enthusiast Indonesia di antaranya adalah iStyle.id.

"iStyle.id adalah salah satu platform atau retailer yang bergerak di bidang fashion, beauty, dan lifestyle khususnya produk-produk Korea. Saat ini kami sudah bekerja sama dengan dengan lebih dari 500 brand official yang pasti terjamin keasliannya," ujar Head of Category Beauty & Health iStyle.id Amanda Citra dalam pembukaan acara Judges Gathering Beautyfest Asia 2023.

Selain itu, Popbela juga berkesempatan untuk berbincang-bincang dengan sosok yang telah menggeluti bisnis kecantikan selama lebih dari satu dekade ini. Khusus untuk Bela yang ingin terjun ke industri ini, Amanda membagikan sekilas perjalanan kariernya hingga sejumlah tips untuk mulai berkecimpung di sana.

1. Sudah berapa lama menggeluti dunia bisnis kecantikan sampai akhirnya ada di posisi Head of Category Beauty & Health seperti sekarang?

Aku sudah lebih dari 10 tahun di beauty industry. Aku dari sisi retailer. Jadi aku kerja pertama kali masuk ke dunia beauty di Trans Retail, aku pegang produk-produk kecantikan–beauty–dan private brand yang di-handle perusahaan ini.

2. Skill apa saja yang diperlukan untuk terjun ke industri ini?

Di posisi aku kita butuh networking yang cukup luas dengan brand-brand kecantikan seperti suplemen, vitamin, beauty tools, dan parfum. Yang kedua juga bisa menggunakan skill bisnis kayak menghitung P&L (profit and loss), bisa juga forecasting tren apa yang akan booming di tahun depan dan tahun kni. Kira-kira apa yang fit in dengan target market kita. Kira-kira kosmetik yang seperti apa. Kita juga harus bisa menganalisa target market kita di iStyle.id bagaimana segmentasinya remaja, rumah tangga, atau middle age. Produk apa yang akan fit in dengan wants and need mereka. Apakah perlu dari international brand atau produk-produk luxury brand

3. Bagaimana pendapat tentang industri beauty saat ini, terutama setelah Korean wave memasuki pasar Indonesia?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved