Apa Itu Sleepy Eyes? Ini Penjelasan dan Cara Membuat Riasannya

Makeup dengan gaya yang berbeda

Apa Itu Sleepy Eyes? Ini Penjelasan dan Cara Membuat Riasannya

Belakangan, tren makeup sleepy eyes sedang digandrungi di media sosial. Apa itu sleepy eyes? Sleepy eyes merupakan jenis riasan mata yang menampilkan kesan seksi dan misterius.

Arti sleepy eyes secara harfiah adalah mata mengantuk. Tren sleepy eyes maksudnya adalah membuat riasan mata agar terlihat mengantuk atau sayu.  

Perlu dicatat bahwa makeup sleepy eyes bukan berarti menonjolkan lingkaran hitam di bawah mata, tetapi lebih pada membuat tampilan yang grunge dan berantakan, seolah-olah baru saja bangun tidur. Terciptanya tren ini adalah sebagai simbolisme dari keanggunan dan kecantikan yang tidak sempurna dan lebih bebas.

Berikut adalah cara membuat tren makeup sleepy eyes dengan mudah. 

1. Pemilihan warna eyeshadow yang dingin

Apa Itu Sleepy Eyes? Ini Penjelasan dan Cara Membuat Riasannya

Untuk membuat makeup sleepy eyes, kamu harus memperhatikan efek redup pada bagian kelopak mata atas. Kamu bisa membuatnya dengan sapuan eyeshadow smokey dengan warna-warna yang memberi efek dingin. 

Meskipun terlihat aneh pada pandangan pertama, namun jika diperhatikan lagi, makeup sleepy eyes sebetulnya membuat tampilan mata jadi lebih seksi. Apalagi dengan pemilihan warna eyeshadow yang sesuai. 

Gunakan warna-warna eyeshadow dingin seperti pink, biru, ungu, cokelat tua, atau abu-abu. Warna-warna ini memberikan efek kontur yang abu-abu daripada kilauan bronzed dan glitter. 

2. Aplikasikan teknik blending yang tepat

Setelah menorehkan eyeshadow secukupnya di kelopak mata, kamu perlu melakukan teknik blending yang tepat. Eyeliner dan eyeshadow harus di-blend dan di-diffuse dengan baik. Tujuannya adalah menciptakan tampilan yang berkesan tidak terlalu rapi dan berantakan dengan sengaja.

3. Buat garis eyeliner memanjang

Berikutnya, untuk menciptakan bentuk mata almond yang lebih panjang, eyeliner harus diaplikasikan dengan sayap lurus keluar daripada diangkat seperti biasanya. Teknik eyeliner ini akan membantu mata terlihat lebih berat. 

Sebaiknya fokus pada riasan di bawah mata untuk menciptakan bentuk bulat yang alami sehingga terlihat lelah. Buatlah seolah-olah kamu memiliki kantung di bawah mata, tetapi tidak berlebihan. 

4. Tambahkan aksen pada garis bulu mata bawah

Gunakan eyeliner pada garis bulu mata bawah untuk menambah efek smokey makeup. Kamu bisa memanfaatkan ujung eyeliner atau jari untuk meratakan makeup mata dengan sentuhan grunge yang kuat.

5. Garis bulu mata bawah dibuat lebih smokey

Langkah selanjutnya adalah membuat bulu mata. Kamu bisa menggunakan eyeshadow warna cokelat dan abu-abu. Teknik ini akan memberikan efek mata lelah dan berantakan, sesuai dengan konsep tampilan sleepy eyes

6. Tambahkan maskara dengan efek berantakan

Tambahkan maskara pada bulu mata atas dan bawah. Pastikan aplikasi maskara tidak terlalu rapi.

Cara alternatif adalah dengan sengaja menorehkan noda maskara ke kantung mata untuk menciptakan efek berantakan yang diinginkan. Bulu mata bawah kamu pun akan tampak lebih berat dan smokey. 

7. Hindari penggunaan bulu mata palsu

Sebaiknya hindari penggunaan bulu mata palsu. Makeup sleepy eyes tujuannya adalah menciptakan tampilan mata yang tidak terlalu terangkat.

Namun, jika kamu menginginkan efek ekstra, kamu bisa menambahkan bulu mata individu pada garis bawah mata untuk menambahkan efek bulu mata yang lebih jelas. 

Nah, sudah tau kan, apa itu sleepy eyes. Tampilan sleepy eyes bukan hanya tentang mengekspresikan kelelahan, tetapi juga tentang menampilkan sisi grunge dan seksi yang sedang tren. Sekarang kamu bisa menciptakan tampilan mata yang unik dengan teknik ini, deh!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved