Semenjak tren kecantikan Korea menjamur hampir di berbagai negara termasuk Indonesia, tak sedikit perempuan yang mendambakan kulit glowing yang memukau. Selain dengan penggunaan skincare yang tepat, kulit glowing juga bisa didapat dari penggunaan foundation dewy terbaik yang dirancang untuk memberikan kilauan pada kulit wajah.
Biar memudahkanmu dalam menemukan foundation dewy terbaik, Popbela akan merekomendasikannya pada artikel ini. Yuk, keep scrolling!
1. Giorgio Armani Luminous Silk Foundation
Kerap disebut sebagai foundation dewy yang juara, foundation dari merek Giogio Armani ini memiliki tekstur yang ringan dan sangat nyaman pada kulit wajah sehingga menghasilkan tampilan makeup yang glowing sekaligus natural.
2. Lancome Teint Miracle Foundation
Nggak sekedar menampilkan hasil akhir yang glowing, foundation dewy yang satu ini pun mampu melembapkan kulit wajah. Dilengkapi dengan formula pearl dan ekstrak bunga mawar yang menjadikan wajah tampak sangat lembut.
3. Maybelline Fit Me Dewy+Smooth Foundation
Nggak perlu merogoh kocek terlalu mahal, foundation dewy dari merek drugstore ini pun hadir spesial untuk dapat digunakan sehari-hari. Dilengkapi dengan SPF 18, kulitmu pun tak hanya tampak glowing, tetapi juga terlindungi dari paparan sinar matahari.
4. Revlon Colorstay Foundation
Salah satu foundation dewy yang juga menjadi favorit banyak orang, Revlon Colorstay mampu memberikan tampilan dewy pada wajahmu serta menghidrasi kulitmu dengan ketahanan yang maksimal sehingga kamu pun tak perlu takut luntur.
5. Bourjois Healthy Mix Serum Foundation
Tak sekedar foundation dewy biasa, produk ini dikenal dengan formula buah seperti gojiberi, buah delima, dan leci yang mampu merawat kulit wajah agar tampak lebih sehat dan bercahaya. Sangat aman untuk kulit, sehingga foundation ini direkomendasikan untuk pemakaian sehari-hari.
6. Nars Sheer Glow Foundation
Sesuai dengan namanya, foundation dewy dari merek Nars ini terbukti dapat menjadi teman baik untuk kamu yang memiliki jenis kulit kering karena kemampuannya yang dapat menghidrasi sekaligus dapat menciptakan kilauan natural pada wajah.
7. L.A Girl Pro Coverage Foundation
Kerap disebut sebagai foundation dewy yang menjadi dupe dari merek Makeup Forever, produk ini memang memiliki kualitas yang luar biasa. Tak sekedar menampilkan hasil akhir yang glowing, tetapi juga memiliki coverage yang cukup tinggi sehingga dapat menyamarkan ketidaksempurnaan pada wajah dengan sempurna.
Jadi, buat kamu yang sedang bingung mencari produk foundation dewy, kamu bisa mencoba salah satu dari beberapa foundation dewy yang sudah Popbela rekomendasikan. Selamat mencoba!