Di era yang modern ini, siapapun bisa tampil cantik sesuai dengan keinginan masing-masing orang. Hal tersebut, dibantu oleh beberapa metode kecantikan yang kerap ditawarkan oleh berbagai klinik kecantikan, contohnya ialah filler dan botox.
Yup, kedua metode kecantikan ini memang sudah menjadi andalan banyak orang dalam mengubah bentuk tubuh maupun bentuk wajah dan sering disebut sebagai metode yang paling aman untuk dicoba.
Itulah yang membuat banyak orang, terutama kaum perempuan sangat tertarik untuk mencoba kedua metode kecantikan tersebut. Namun, sebelum mencobanya, sebaiknya kenali dahulu perbedaan filler dan botox serta kekurangan dan kelebihannya. Keep scrolling!
Apa itu filler?
Sebelum membahas lebih dalam mengenai perbedaan filler dan botox, kita akan membahas apa itu filler terlebih dahulu. Filler adalah metode kecantikan dengan melakukan penyuntikan cairan yang terbuat dari Hyaluronic Acid. Metode kecantikan yang satu ini termasuk baru didalam dunia kecantikan. Meski begitu, filler lebih diminati dibandingkan botox. Hal tersebut karena metode ini lebih modern serta dapat dapat dicoba oleh semua kalangan, dari mulai remaja hingga orang dewasa.
Manfaat filler
Masih membahas perbedaan filler dan botox, jangan lupa juga untuk mengenali manfaat dari filler terlebih dahulu. Filler tentu saja memiliki manfaat untuk mengisi beberapa area wajah agar lebih bervolume seperti bibir, tulang pipi, bentuk alis, dahi, jawline, hidung, serta dapat mencerahkan kantong mata dan membuatnya tampak lebih segar.
Efek samping filler
Dalam artikel perbedaan filler dan botox, kamu juga harus mengetahui efek samping dari filler. Walau tergolong cukup aman untuk dilakukan karena minim sayatan, namun metode kecantikan yang satu ini dapat memberikan efek samping seperti area kulit wajah yang kebas, nyeri, dan tentunya memiliki hasil dengan jangka waktu yang sangat singkat, 4 sampai 6 bulan kemudian hasil filler akan memudar dengan sendirinya.
Apa itu botox?
Untuk mengeathui perbedaan filler dan botox, selanjutnya kita akan membahas mengenai botox. Dibandingkan dengan filler, metode kecantikan yang satu ini sudah ada sejak dahulu dan lebih lama dibandingkan filler. Sama dengan filler, botox pun merupakan metode kecantikan yang memanfaatkan alat suntik dengan menggunakan cairan protein yang terbuat dari bakteri Clostridium Botulinum.
Manfaat botox
Berbeda dengan filler yang dibutuhkan untuk mempercantik bagian wajah dan membuat dimensi pada wajah, botox memiliki manfaat yang lebih dikhususkan untuk mengatasi penuaan pada wajah seperti kerutan pada dahi, bawah mata, serta mengencangkan kulit wajah yang kendur. Selain itu, botox juga sering dimanfaatkan untuk mengatasi permasalahan lainnya seperti kejang otot di bagian wajah. Nah, itulah manfaat botox yang semakin memperjelas perbedaan filler dan botox.
Efek samping botox
Hal terakhir yang dapat kamu ketahui tentang perbedaan filler dan botox ialah efek samping dari botox. Dibandingkan dengan filler, botox memang tergolong lebih minim efek samping. Namun, bukan berarti botox bebas dari efek samping. Efek samping pertama yang dapat dirasakan pasien ialah rasa kebas pada wajah serta harus lebih berhati-hati saat menyentuh wajah.
Nah, itulah beberapa perbedaan filler dan botox, dimulai dari manfaat serta efek samping dari keduanya. Hal lainnya yang wajib diperhatikan sebelum memilih kedua metode kecantikan ini ialah melakukan dengan ahlinya agar terhindar dari berbagai hal-hal yang tak diinginkan. Semoga artikel mengenai perbedaan filler dan botox ini bisa membuatmu berpikir kembali sebelum mencobanya ya, Bela!