Alis dengan bentuk sempurna dan berisi jadi salah satu poin yang penting saat Bela ber-makeup. Kalau kamu salah langkah, bisa bikin tampilan makeup-mu jadi nggak seimbang nih. Menggambar alis memang nggak mudah, tapi juga nggak sulit kok.
Kalau kata quotes sih, practice makes perfect! Makanya Bela, mulai belajar dari sekarang yuk! Simak tutorial dari Popbela kali ini ya. Keep scrolling!
1. Tentukan shape alis sesuai dengan bentuk wajah
Ingat quote yang sudah disebut sebelumnya ‘kan? Practice makes perfect, jadi meski merasa belum jago dalam membuat alis, jangan ragu untuk belajar ya. Step pertama yang perlu diasah sesering mungkin adalah menentukan shape alis.
Agar tampilan alis tetap rapi dan tidak terlalu tebal namun tetap terlihat menarik, sesuaikan dengan bentuk wajah Bela ya. Memang step ini nggak boleh sembarangan. Salah shape malah bikin kurang menarik lho.
2. Sisir bulu alis, tentukan titik alis, buat outline dan isi
Ngalis memang sudah seperti kita di masa lalu. Kok bisa? Secara ngalis hampir mirip-mirip dengan kegiatan menggambar dan mewarna di waktu kecil. Setuju gak sih Bela? Step pertama sebelum membuat alis adalah menyisir bulu alisnya.
Tentunya agar terlihat rapi. Kemudian tentukan titik alis yang sesuai. Buat garis outline agar tidak keluar ‘jalur’. Baru deh isi alis dengan pensil alis andalan. Tapi jangan sampai salah pilih pensil alis ya Bela!
3. Mau hangout? Bikin alis natural look a la Korea yuk!
Menentukan pensil alis yang tepat agar tercipta alis ‘badai’ nggak harus bikin bold yang terlalu tebal kok. Misalnya mau hangout bareng temen tapi masih mau looks natural, cobain alis a la Korea.
Makeup look orang Korea memang kental dengan look alis yang tipis. Bela bisa mengandalkan produk Instaperfect Browflash yang punya formula terbaik untuk menghasilkan alis kece dengan cepat.
Mau bikin makeup look dengan alis tipis a la Korea membutuhkan ujung pensil alis yang tipis, dan ini ada di Instaperfect Browflash ini lho. Selain ujung pensil alis yang tipis cocok untuk membuat outline alis, bagian powder yang membuat kegiatan bikin alis jadi mudah dan cepat.
Nggak hanya itu, Instaperfect Browflash ini juga ada spoolie yang bikin alis kamu jadi lebih rapi. Penampilan makeup look a la Korea jadi gampang, cepet dan gak ribet deh.
4. Bikin alis ‘badai’ dalam ‘sekejap’
Biasanya proses ngalis memakan waktu paling lama saat ber-makeup, bener nggak? Makanya penting banget memilih produk alis yang bikin kegiatan ngalis ini cepat dan nggak ribet. Instaperfect Browflash bisa banget jadi produk andalan Bela.
Powder dari Instaperfect Browflash ini bisa membuat alis terlihat bold atau natural dalam sekejap. Hal ini karena kandungan dalam produk Instaperfect Browflash yang sudah teruji dan punya formula terbaik dibanding produk lainnya.
Produk ini mengandung bahan-bahan yang berasal dari tumbuhan seperti: minyak kelapa sawit, candelilla wax dan carnauba wax (minyak tumbuhan alami). Yang membuat produk ini makin istimewa adalah dengan menanamkan bahan-bahan berasal dari tanaman ini, Instaperfect berhasil menciptakan formula berkinerja tinggi dan sangat nyaman untuk dipakai.
Bahan-bahan yang berasal dari tumbuhan ini halus & lembut menciptakan pengalaman terbaik saat bereksperimen dengan alismu. Nggak hanya itu, bahan-bahan yang berasal dari tumbuhan ini juga memiliki daya rekat tinggi pada kulit, memungkinkan untuk tahan hingga 12 jam lho! Wah, alis ‘badai’ abis nih Bela.
Langsung klik di sini untuk info lengkapnya. Jadi, yuk ngalis bareng! (WEB)