Bosan dengan lip matte yang membuat bibir kamu kering? Mungkin sudah saatnya kamu mencoba menggunakan lip gloss. Produk kecantikan satu ini sukses membuat penampilan menjadi lebih segar dan bibir terasa lebih sehat.
Namun sayang, kebanyakan lip gloss tidak nyaman digunakan dan cepat pudar. Tetapi, tujuh rekomendasi lip gloss asal produk lokal ini memiliki kualitas yang boleh diadu. Apa saja? Keep scrolling, Bela!
1. SASC Lip Shine
SASC Lip Shine ini sangat nyaman digunakan untuk sehari-hari. Dilengkapi dengan Shea Butter, vitamin E serta UV protection sehingga kelembapan dan kesehatan bibir akan terjaga. Selain itu, warnanya cukup pigmented. Sehingga bisa kamu gunakan tanpa menggunakan lipstik terlebih dahulu.
2. BLP Beauty Lip Glaze
Salah satu lip gloss lokal yang ngga bisa kamu lewatin begitu saja. Memiliki tekstur yang dijamin tidak lengket dan terasa nyaman saat diaplikasikan ke bibir. Tersedia dalam empat warna, yakni Sparkling Rose, Poppy Jam, Cranberry Cobber, dan Spiced Masala. Semua pilihan warnanya cocok untuk warna kulit perempuan Indonesia.
3. Mizzu Valipcious Divine Gloss
Produk yang satu ini memiliki aroma mirip seperti kue dengan tekstur cair yang cenderung sedikit creamy. Warnanya cukup pigmented, formulanya pun sangat ringan di bibir, mudah diaplikasikan, dan tidak meninggalkan kesan lengket. Tidak memiliki partikel shimmer, sehingga cocok untuk riasan yang natural.
4. Dear Me Beauty Perfect Gloss Lip Liquid
Dengan pilihan warna yang beragam, lip gloss dari Dear Me Beauty ini wajib kamu coba. Memiliki tekstur yang sangat ringan dan tidak meningglkan kesan yang lengket. Formulanya juga tidak menggunakan shimmer yang membuat penampilan kamu tetap terlihat effortless tapi fresh.
5. Kaie Beauty Lip Gloss
Memberikan efek glossy yang tidak berlebihan, produk ini akan memberikan kesan bibir yang plump dan sehat. Bisa kamu gunakan sebagai topper ataupun digunakan secara indvidu. Selain itu, bebas parfum sehingga dipastikan aman untuk kulit yang sensitif. Through the day, gloss akan sedikit pudar tetapi akan tetap stain di bibir kamu.
6. Goban Satin Lip Gloss
Tidak hanya memperindah bibir kamu, produk ini juga diformulasikan dengan vitamin E untuk membuat bibir terasa lebih lembap dan sehat. Selain itu, produk ini juga dapat mencegah dampak buruk sinar UV pada bibir. Goban juga menyelipkan aroma manis seperti permen dalam produk ini lho!
7. Esqa Cosmetics Lip Gloss
Pigmentasinya pas untuk memberikan kesan bibir yang terlihat sehat. Teksturnya pun cenderung thick, tetapi tetap mudah untuk diratakan. Produk ini juga aman digunakan karena menggunakan bahan vegan, halal, dan cruelty free. Must try!