Flormar Longer Than Ever Mascara: Bulu Mata Lentik Natural

Bikin bulu mata tampak penuh dan memikat

Mata, merupakan salah satu area wajah yang menjadi daya tarik tersendiri. Nggak hanya sentuhan eyeshadow dan eyeliner yang mampu menegaskan mata, tetapi bulu mata lentik juga bisa menyempurnakan sorot mata kamu. Jadi, nggak heran kalau pengunaan maskara juga sama pentingnya. 

Nah, untuk itu, Flormar, brand Kosmetik asal Turki kembali menghadirkan inovasi terbaru untuk melengkapi rangkaian produk eye makeup yaitu Maskara: Longer Than Ever!

Flormar telah menjadi merek kosmetik #1 di Turki mewakili perempuan yang menyenangkan, dinamis, dan energik. Oleh karena itu, Flormar menciptakan Maskara dengan sikat yang fleksibel sehingga ia bergerak dengan mudah pada bulu mata, memanjangkan bulu mata yang pendek sekalipun dan memberikan efek lentik pada bulu mata lebih lama dengan sekali pemakaian.

Mengandung 83% dari alam seperti minyak almond, vitamin E dan panthenol, sehingga Maskara: Longer Than Ever memiliki tekstur yang lembut dan bulu silicon yang halus dan tipis.

Maskara ini juga menutrisi dan melembapkan bulu mata karena kandungan di dalamnya. Selain memberikan tampilan yang padat dan penuh pada bulu mata, maskara ini juga nyaman dan tidak menimbulkan rasa berat dan mencengkeram bulu mata dari akar hingga ujung.

Bulu mata kamu terlihat lebih lentik namun tak berlebihan. Dapatkan Maskara Flormar Longer Than Ever di seluruh toko C&F, ya. Selamat mencoba, Bela! 

Baca Juga: Cara Menebalkan Alis dan Bulu Mata Secara Alami dan Efektif 

Baca Juga: Cara Mudah Aplikasikan Maskara di Bulu Mata Bawah

Baca Juga: Begini Cara Atasi Maskara yang Kering

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    See more horoscopes here