Saat ini, industri kosmetik di Indonesia semakin digandrungi oleh pelaku bisnis. Mulai dari skincare sampai makeup, semua bersaing untuk memenangkan hati seluruh lapisan masyarakat. Salah satu beauty brand lokal yang berhasil eksis adalah Dear Me Beauty.
Meluncurkan produk pertamanya pada tahun 2017 lalu, Dear Me Beauty berhasil menghadirkan produk berkualitas yang mengandung bahan-bahan alami dan tidak melakukan uji porduk ke hewan.
Selain itu, Dear Me Beauty kerap mengeluarkan produk hasil kolaborasi yang sangat menggemaskan dan wajib kamu miliki. Apa saja produk kolaborasi tersebut? Silahkan diintip ya!
1. Dear Me Beauty x Snoopy & Friend
Dear Me Perfect Matte Lip Coat Snoppy Edition ini memiliki packaging yang sangat menggemaskan dan tentu akan membuat kamu ingin mengoleksi seluruh shade tersebut.
Terinspirasi dari karakter Snoopy & Friend, keempat warna lipstik ini cocok digunakan untuk menemani keseharian kamu. Terdiri dari empat shade yaitu Dear Lucy, Dear Marcie, Dear Patty dan Dear Sally yang tidak akan membuat bibir kamu kering dan tahan lama. Sudah ada yang pernah mencobanya?
2. Dear Me Beauty x Nissin
Tidak hanya Snoopy, Dear Me Beauty juga berkolaborasi dengan Nissin Wafer. Seperti yang kamu tahu, Nissin merupakan salah satu merk wafer ternama di tanah air. Dalam kolaborasinya kali ini, diluncurkan empat warna lipstik yaitu Dear Susan, Dear Lisa, Dear Amelia sampai Dear Sara. Semua shade ini sangat wearable dan dapat kamu gunakan untuk sehari-hari atau mendatangi acara formal. Must try banget nih, Bela!
3. Dear Me Beauty x Yupi
Selalu berinovasi dan berbeda dengan yang lainnya, Dear Me Beauty kembali meluncurkan lipstik hasil kolaborasi dengan permen Yupi. Bisa bayangkan aroma Yupi tetapi dioleskan pada bibir kamu? Nah, itu yang akan kamu rasakan ketika menggunakan lipstik ini. Dengan packaging colourful dan terdiri dari empat shade yaitu Dear Gummy, Dear Burger, Dear Sweetheart dan Dear Berry Kiss yang akan membuat kamu menjadi pusat perhatian. Pasti ingin miliki semua varian warnanya kan?
4. Dear Me Beauty x Sasa
Rasanya belum cukup puas dengan hasil kolaborasi sebelumnya, Dear Me Beauty kembali berkolaborasi dengan Sasa. Dengan packaging yang sangat menggemaskan dan kental akan nuansa Sasa, kamu harus banget punya semua koleksinya. Dalam kolaborasi ini Dear Me Beauty x Sasa tidak hanya meluncurkan lipstik tetapi juga loose powder dan eyeshadow pallete.
Itu dia empat kolaborasi Dear Me Beauty yang sangat lucu dan wajib kamu koleksi! Kamu tertarik untuk mengoleksi yang mana?