Tak perlu dipungkiri, penampilan merupakan modal utama untuk terjun ke dunia hiburan. Biasanya, penggemar akan terpana dengana artis yang berparas cantik. Nah, dokter bedah Julian De Silva dari Center of Advanced Facial Cosmetic & Plastic Surgery merilis beberapa selebritas dengan wajah tercantik menurut sains.
Untuk mengetahui hal ini, dokter bedah kecantikan asal Inggris tersebut menggunakan perhitungan Rasio Emas Yunani untuk kecantikan yakni 1,616 atau 'Phi'. Teknik ini digunakan untuk menghitung fitur di wajah, mulai dari jarak mata kiri dan kanan, bentuk bibir, mata, hingga mengukur bentuk wajah.
Nah, dari beberapa perempuan yang pernah di analisis, lima nama artis ini berhasil mendapatkan nilai yang nyaris sempurna. Siapa saja dan berapa nilai mereka? Yuk, langsung scrolling!