1. Real Techniques Miracle Complexion Sponge, IDR 41,000.
Optimalkan rutinitas kecantikanmu dengan menggunakan spos 3-in-1 yang multifungsional ini. Desain yang serbaguna, ada bagian yang rata sehingga riasan terlihat halus. Sisi bulatnya dapat memberbaurkan produk riasan berbahan cair atau bubuk pada semua area wajah. Sangat presisi sehingga mempu menutup noda dan ketidaksempurnaan. Tepi ratanya khusus untuk membuat kontur disekitar mata dan hidung.
2. Hanyu Makeup Puff Sponge in Red, IDR 38,000.
Spons dengan kualitas tinggi ini bisa juga digunakan sebagai aplikator riasan dan pembersih wajah. Sangat mudah digunakan dan mudah pula untuk dicuci. Sangat kering, sehingga dapat dijadikan sebagai pengganti handuk, sangat lembut dan nyaman. Spons ini dapat benar-benar membersihkan kulit wajah dari kotoran membandel yang mengendap dalam pori-pori membuat kulit bersih dan mulus.
3. Jojo Konjac Sponge in Lavender, IDR 93,100.
Spons mandi yang berguna untuk membersihkan dan mengaplikasikan riasan ini ternyata memiliki fungsi lain yaitu membantu melancarkan peredaran darah, meregenerasi sel kulit baru, membunuh bakteri penyebab jerawat, sangat lembut digunakan untuk pemakaian sehari-hari. Tekstur lembut dapat mengangkat sel kulit mati. Lavendernya berfungsi untuk membantu proses peremajaan kulit, sehingga membuat kulitmu tampak segar dan berkilau.
4. Seongnam Beauty Sponge in Pink, IDR 29,500.
Produk kosmetik seperti foundation, BB cream, dan concealer merupakan produk yang memiliki fungsi sebagai dasar riasan sehingga kamu harus memastikan agar tampak merata disetiap bagian wajah. Teksturnya yang lembut membuat Seongnam Beauty Sponge mampu mendistribusikan produk kecantikanmu ke seluruh permukaan wajah dengan merata, membuat warna kulitmu tampak seimbang dan alami.
5. Spon Beauty Blender in Random Color, IDR 9,568.
Sponge Blender Foundation untuk meratakan foundation cair, concealer, shading, bedak, BB cream, dan lainnya. Kamu juga bisa meggunakannya untuk blending countouring. Spons ini bisa digunakan saat wajahmu dalam keadaan kering atau basah. Dimensinya yang kecil dengan kualitas yang bagus ini terbukti saat diremas dalam air maka spons akan berkembang menjadi agak besar yang menandakan jika pori-pori spons bagus.