BeautyFest Asia 2022 hari pertama telah berakhir. Banyak momen-momen seru yang terjadi di acara tersebut. Bagi kamu yang datang pada hari pertama ini pastinya merasa puas banget, kan? Dapat mendengar beauty talkshow dari para beauty infuencer di BFA Classroom, cobain banyak produk di Powdering Room, dan dapetin banyak goodie bag dari booth yang ada.
Nah, untuk kamu yang ketinggal keseruan hari pertama, tenang karena kali ini Popbela akan bagikan momen keseruaanya. Penasaran? Check this out!
1. Isyana Sarasvati raih penghargaan Inspiring Figure of The Year
Acara BeautyFest Asia 2022 dibuka dengan memberikan penghargaan kepada penyanyi kebanggan Indonesia, Isyana Sarasvati. Pelantun lagu “Tetap Dalam Jiwa” ini menerima penghargaan Inspiring Figure of the Year by Popbela.com.
Di atas panggung Isyana pun mengungkapkan kebahagiaanya kala menerima penghargaan, nggak lupa Isyana juga memberikan pesan inspiratif kepada pengunjung yang hadir.
“Senang sekali karya-karyaku bisa terus menginspirasi terutama para perempuan di Indonesia. Dari aku pesannya satu, tetap berkarya sejujur-jujurnya, jadilah diri sendiri karena kalian adalah seniman diri sendiri. Jadi karyakan apa yang ada di hati kalian karena aku selalu percaya, apa yang dilahirkan dari hati akan sampai pada pendengar atau penikmatnya masing-masing. Jadi jangan takut untuk menunjukkan diri kalian dan jangan mudah menyerah, terus berkarya tanpa batas, maju terus untuk para creator di Indonesia dan di mana pun kalian berada. Thank you,” tutur sang penyanyi sekaligus penulis lagu, Isyana Sarasvati.
2. Bawa pulang ilmu bermanfaat dari talk show inspiratif
Acara BeautyFest Asia 2022 hari pertama dibuka dengan talk show bareng Christy Raina dan Angelica Manopo dalam sesi "The Magic of Skincare and How It Can Change Live". Acara yang berlangsung dari pukul 14.00 WIB ini mengupas tuntas peran dan pentingnya skincare bukan hanya untuk kulit, tetapi juga untuk kepercayaan diri sebagai seorang perempuan. Seru, ya!
3. Kesempatan dapat tips dari beauty influencer
Eits, bukan hanya itu, di sesi berikutnya Popbela menghadirkan beauty influencer yang juga merupakan acne fighter, seperti Ratu Ghina yang membagikan kisahnya tentang perjuangan menjadi seorang acne warrior. Dalam sesi "Loving the Skin I’m In: Acne Warrior" ini juga mendatangkan Stefany Talita yang memberikan tips wajah tetap on point saat berjerawat, dan terakhir Sandra D. Lubis yang membagikan perjalanannya kala mengalami acne shaming. Sesi yang pas banget untuk kamu si pejuang wajah berjerawat!
4. Pengunjung galau bareng Pinkan Mambo
Pinkan Mambo hadir di panggung BeautyFest Asia 2022, lho Bela. Tampil dengan dress cantik berwarna navy blue. Pinkan Mambo sangat menghibur pengunjung dengan menyanyikan empat lagu.
Penampilannya malam itu berhasil membuat pengunjung ikut nyanyi dan galau bersama di lagu terakhir bertajuk "Kekasih yang Tak Dianggap".
Nggak lupa penyanyi perempuan yang tampil sebagai penutup dalam acara Beauty Award by Popbela.com ini juga sempat menyapa dan bergurau bersama para pengunjung.
5.Antusias pengunjung berburu diskon
Siapa yang datang untuk mengejar promo? Kalian sudah dapat produk apa saja, nih? Menghadirkan 50+ produk kecantikan tentunya memberikan daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Menawarkan produk dengan harga yang jauh lebih murah, banyak pengunjung yang menawarkan jastip (jasa titip), nggak heran sih, kalau banyak dari mereka yang bawa koper. Kamu sudah borong produk apa saja, nih?
Itu dia keseruan BeautyFest Asia 2022. Untuk kamu yang ketinggalan jangan sedih, ya! Karena BFA 2022 masih terus berlangsung selama dua hari ke depan. Sampai bertemu di hari kedua, Bela!