Apakah kamu tahu bahwa jumlah kasus kekerasan terhadap perempuan meningkat drastis seiring pandemi. Menurut Komnas Perempuan, pengaduan kekerasan seksual mengalami peningkatan sebesar 60% dari sebelum pandemi. Oleh karena itu, The Body Shop Indonesia mengajakmu mengikuti kampanye No! Go! Tell! untuk langkah pencegahan dan pemulihan kasus kekerasan seksual.
Menurut CATAHU 2021 Komnas Perempuan, terdapat 1.938 kasus kekerasan seksual pada tahun 2020, atau sekitar 30 persen di ranah pribadi/privat. Kampanye No! Go! Tell! Fokus pada Pencegahan dan Pemulihan oleh The Body Shop Indonesia bersama Plan Indonesia, Magdalene, Yayasan Pulih, dan Makassar International Writers Festival yang diluncurkan sebagai bentuk mekanisme pertahanan diri terhadap kekerasan seksual.
Selain itudengan pembelian White Eau de Toilette dan Gift White Musk Topper kamu berarti sudah membantu mendukung No! Go! Tell! karena Rp5,000 dari setiap produk yang terjual akan disumbangkan ke Yayasan Pulih untuk program pencegahan dan kekerasan seksual. Kamu juga bisa menyelesaikan petisi www.tbsfightforsisterhood lho sebagai bentuk dukungan.
Jangan lewatkan rangkaian Kampanye No! Go! Tell! The Body Shop yang akan terus di update melalui sosial media Instagram @thebodyshopindo.impact. Mari bersama dukung kampanye The Body Shop Indonesia dalam mengumpulkan tanda tangan untuk petisi sahkan RUU PKS: https://www.tbsfightforsisterhood.co.Id.