Jerawat menjadi masalah kulit yang sering dialami banyak orang, baik remaja maupun dewasa. Meskipun ada berbagai cara untuk mengatasinya, tidak semua metode bisa memberikan hasil yang memuaskan. Salah satu solusi yang semakin populer adalah acne patch atau plester jerawat.
Acne patch ini bekerja dengan menempel langsung pada jerawat dan membantu menyerap kotoran serta minyak yang menyumbat pori-pori. Selain itu, plester ini juga dapat melindungi jerawat dari kuman dan bakteri yang bisa memperburuk kondisi kulit. Acne patch juga hadir dalam berbagai ukuran dan bentuk yang menggemaskan.
Jika kamu sedang mencari produk acne patch untuk mengatasi masalah jerawatmu, berikut Popbela rekomendasikan beberapa acne patch terbaik dengan kandungan yang bagus untuk hempas jerawatmu. Simak, yuk!
1. Derma Angel Acne Patch
Produk acne patch tebaik yang pertama ialah Derma Angel Acne Patch. Acne patch satu ini sangat mudah ditemukan di berbagai drugstore dan menjadi pimple patch favorit.
Plaster dari Derma Angel Acne Patch terbuat dari bahan hydrocolloid dengan desain sangat tipis sehingga nyaman digunakan sehari-hari. Tak hanya itu, bagi kamu yang suka makeup tidak perlu khawatir karena pimple patchnya benar-benar tipis.
2. COSRX Acne Pimple Master Patch
COSRX dikenal sebagai brand dengan berbagai skincare-nya yang bagus untuk mengatasi masalah kulit. Bagi kamu pengikut brand ini tentu sudah kenal dengan acne patch-nya yang lumayan disukai oleh para acne warrior.
COSRX Acne Pimple Master Patch memiliki berbagai ukuran yang bisa disesuaikan bagi penggunanya untuk menutupi jerawat yang kecil maupun besar. Satu sachet-nya sudah berisi 24 pcs plester yang terdiri dari 9 pcs berukuran besar dan 5 pcs untuk menengah, dan 10 pcs berukuran kecil.
Saat siang hari kamu juga bisa menggunakan COSRX Clear Fit Master Patch untuk menutupi jerawatmu ketika hendak menggunakan makeup karena pimple patch yang satu ini lebih tipis dan invisible.
3. Mad for Makeup Star Pimple Patch
Jika kamu mudah bosan dengan desain acne patch yang itu-itu saja, saatnya beralih ke Mad for Makeup Star Pimple Patch dengan desain bintangnya yang lucu. Acne patch ini berguna untuk melindungi jerawat dari kontaminasi bakteri, kuman, maupun udara. Stiker jerawat ini juga sangat bermanfaat dalam mempercepat penyembuhan jerawat.
Sayangnya, bagi kamu yang suka menggunakan makeup, acne patch ini tidak makeup friendly. Bentuknya yang extraordinary dan warna kuningnya yang begitu terang akan sangat sulit ditimpa dengan makeup. Tapi buat kamu yang pede, bisa banget coba acne patch menggemaskan satu ini.
4. Runa Acnedote
Runa Acnedote merupakan salah satu acne patch terbaik selanjutnya. Plaster jerawat satu ini menggunakan teknologi micro-needle dengan jarum-jarum super kecilnya yang berfungsi mengirimkan active ingredients ke dalam kulit yang berjerawat. Acne patch ini tidak hanya mengandung hydrocolloid saja, namun juga berbagai ingredients yang bagus untuk merawat kulit berjerawat.
Runa Acnedote juga mengandung bahan lain, seperti niacinamide, salycilic acid, willowbark extract, dan oligopeptide, lho. Soal jarum yang ada di plester ini, tidak perlu bingung karena aman dan tidak akan membuatmu sakit.
5. ACNAWAY Ultra Thin Acne Patch
Berikutnya ada ACNAWAY Ultra Thin Acne Patch sebagai acne patch terbaik dengan ukurannya yang tipis. Selain tipis, produk ini juga breathable, sweat proof, mampu merekat dengan baik, dan bisa menyatu pada makeup.
Formula salicylic acid, tea tree, dan centella asiatica-nya akan merawat kulitmu yang berjerawat dengan baik. Produknya yang bisa digunakan di bawah makeup, cocok untuk jadi pilihan acne patch-mu.
6. FOCALLURE Spot Patch Acne Treatment
Mencari acne patch terbaik yang mampu mencegah polusi, sterilisasi, dan melawan inflamasi? FOCALLURE Spot Patch Acne Treatment hadir dengan produk plester jerawatnya yang merekat cukup kuat.
Kandungan salicylic acid, essential oil, dan tea tree oil-nya yang ada dalam produk ini cocok untuk kulit sensitif. Tak hanya itu, bahan plester yang digunakan dalam produknya menggunakan bahan dasar anti air, lho.
7. BREYLEE Acne Pimple Patch Day
Produk acne patch ini menawarkan kandungan hydrophilic colloid dari Belgia dan tea tree extract yang mampu menyerap kotoran maupun minyak dari jerawat. Acne patch-nya juga bermanfaat dalam meredakan peradangan dan infeksi.
Tak hanya itu, BREYLEE Acne Pimple Patch Day juga memiliki klaim mampu mengempeskan jerawat hanya dalam 2-3 hari saja, terutama untuk jerawat yang sudah matang atau ada matanya. Pimple patch ini juga punya pelekatan yang kuat sehingga tidak mudah lepas dan meminimalisir terkena paparan kain atau bantal saat tidur.
Itulah tujuh acne patch terbaik yang bisa kamu beli saat kulitmu sedang berjerawat. Pilihlah acne patch sesuai dengan kebutuhanmu ya, Bela.