Walau bertetangga, Korea Selatan dan Korea Utara hingga kini belum menunjukan tanda-tanda akan bersatu. Bahkan, kedua negara ini memiliki perbedaan yang sangat signifikan. Mulai dari bentuk pemerintahan, kebijakan, gaya hidup masyarakatnya, hingga riasan yang mereka gunakan.
Perempuan di Korea Utara harus tampil mengikuti peraturan pemerintah. Seperti gaya rambut, riasan, hingga pakaian yang mereka gunakan. Berbeda 180 derajat dengan Korea Selatan yang menganut modernisasi dan mengikuti style terkini. Wah, sepertinya sangat berbeda ya. Untuk itu, langsung aja yuk intip perbandingan riasan perempuan Korea Utara vs Korea Selatan!
1. Sama-sama bekerja dalam dunia medis, perbedaan riasan kedua perempuan ini sangat terlihat. Perempuan Korea Utara gunakan riasan minimalis, dan Korea Selatan terlihat lebih fresh.
popsugar.com , instagram.com/sjeuro 2. Dewy skin look menjadi gaya riasan andalan perempuan Korea Selatan dan ini juga terlihat pada train attendant. Sedangkan Perempuan Korea Utara tampil lebih matte dan sederhana.
popsugar.com , toprail.org 3. Berbalut busana tradisonal Korea, perempuan Korea Utara tampil dengan gaya rambut yang klasik, sedangkan Korea Selatan lebih modern.
popsugar.com , habkorea.net 4. Sebagai pelajar, perempuan Korea Utara hanya menyapukan sedikit lipstik. Dan Korea Selatan tampak memukau dengan riasan yang on point!
popsugar.com , pinterest.com 5. Tetap terlihat stunning walau sebagai tentara? Perempuan Korea Selatan jagonya! Sedangkan Korea Utara tetap dengan penampilan sederhana namun manis.
popsugar.com , pinterest.com 6. Gunakan pakaian seragam, perbedaan kedua perempuan ini terlihat sangat mencolok. Korea Utara dengan riasan yang ringan, berbeda dengan Korea Selatan yang terlihat lebih flawless.
popsugar.com , liveandletsfly.boardingarea.com 7. Datang ke sebuah pesta meriah, begini perbedaan gaya riasan perempuan Korea Utara dan Korea Selatan! Kamu suka gaya yang mana nih, Bela?
popsugar.com, instagram.com/ponysmakeup