Luxcrime kembali meluncurkan produk baru nih, Bela. Tak tanggung-tanggung, kali ini luxcrime mengeluarkan dua produk bibir sekaligus, yakni Luxcrime Ultra Light Lip Stain dan Luxcrime Hydroboost Lip Gloss. Produk ini merupakan kolaborasi dengan Monica Amadea, pebisnis fesyen yang sudah mendunia.
Luxcrime Ultra Light Lip Stain ini diklaim dapat meronakan bibir yang tahan lama dan tidak membuat bibir kering jika digunakan seharian. Produk ini juga memiliki formula naked-lip feel yang membuat kamu serasa tidak menggunakan pemulas bibir.
Selain itu, ada Luxcrime Hydroboost Lip Gloss yang mampu membuat bibir telihat lebih berisi dan plump, dengan hasil pulasan yang dewy dan tidak lengket. Kedua produk ini mengandung Vitamin E dan Jojoba oil yang menjaga bibir tetap lembut dan kenyal.
“Kedua produk ini dapat digunakan untuk aktivitas sehari-hari, terutama bagi para wanita aktif dan career women yang berani mengekspresikan dan menjadi versi terbaik dari dirinya. Karena itulah kami menggandeng Monica Amadea yang cocok merepresentasikan hal ini,” ujar Founder Luxcrime, Ahmad Nurul Fajri.
Mengomentari kolaborasi dengan Luxcrime, Monica Amadea mengatakan “Saya senang bisa berkolaborasi dengan Luxcrime, apalagi ini menjadi impian saya untuk memiliki produk kosmetik, terutama perias bibir yang bisa merepresentasikan perempuan
Indonesia yang aktif. Nama varian dari produk ini terinspirasi dari keseharian perempuan
karier yang memulai hari dengan caffeine agar lebih melek dan produktif, siang yang
kerja hustle untuk meraih sukses, dan malam dream big agar semangat meraih
semua mimpi.”
Monica menambahkan produk kolaborasi ini cocok untuk perempuan yang suka ombre lips, karna mencakup tiga langkah untuk membuat ombre lips. Base yang agak nude ditambah maroon deep untuk kesan ombre dan glossy sheer pink di sentuhan akhir.
Ultra Light Lip Stain terdiri dari dua pilihan warna yakni Caffeine (Nude Brown) dan Hustle (Deep Maroon). Ultra Light Lip Stain ini memiliki tekstur yang sangat ringan seperti air, sehingga saat diaplikasikan ke bibir, tetap terasa ringan dan tak menganggu.
Kendati demikian, produk ini mampu memberikan high-impact color pada bibir sehingga tahan lama jika digunakan sepanjang hari. Sementara itu, Hydroboost Lip Gloss hadir dalam satu varian, yakni Dream (Sheer Pink), yang jika diaplikasikan pada bibir akan memberikan sentuhan warna merah muda alami.
Formula kedua produk ini diperkaya oleh Tocopherol (Vitamin E) yang meningkatkan sel-sel kulit baru pada bibir, menghidrasi, membuat bibir lebih lembut dan kenyal serta membantu merawat bibir yang pecah-pecah.
Ada juga jojoba oil yang dapat memelihara kulit agar tidak kering, membantu memperbaiki tekstur dan meremajakan kulit bibir agar terhindar dari kerutan serta melindungi bibir dari
paparan sinar UV. Penasaran untuk nyobain, Bela?