Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Tips Mencari Kursus Make Up untuk Pemula

Jangan sampai salah pilih

Ridho Agung Pangestu

Memiliki skill makeup memang terbilang penting nih, bagi perempuan di era sekarang. Bukan hanya sekadar untuk mempercantik diri sendiri, tapi juga bisa merias orang lain dengan baik.

Bahkan, nggak menutup kemungkinan kalau skill ini bisa kamu tekuni dan menjadi penata rias profesional, lho. Pastinya akan menjadi pilihan karir yang menarik dan menjanjikan untuk ke depannya.

Nggak heran deh, kalau kemudian banyak yang ingin mengikuti kursus guna meningkatkan skill makeup. Nah, supaya kamu nggak sampai salah pilih, berikut Popbela punya tips mencari kursus makeup untuk pemula.

1. Tentukan tujuan dan kebutuhanmu

freepik.com

Pertama, tentukan apa yang menjadi tujuanmu belajar makeup. Apakah kamu ingin menguasai tata rias sehari-hari, atau mungkin tertarik pada makeup untuk acara khusus, seperti pesta atau pernikahan? Mengetahui kebutuhan akan membantumu memilih kursus yang tepat dan sesuai dengan apa yang ingin kamu pelajari.

Soalnya, setiap kursus makeup biasanya hadir dengan spesialisi masing-masing. Mengetahui kebutuhan dan tujuan kursus akan menghindarkan kamu dari jasa kursus yang tidak sesuai. Jadi, jangan sampai sudah keluar banyak uang, ternyata kursus yang dipilih jauh dari harapan.

2. Perhatikan kurikulum yang ditawarkan

freepik.com

Setiap kursus memiliki kurikulum yang berbeda. Pastikan untuk memeriksa dengan cermat apa yang akan diajarkan selama kursus berlangsung. Kursus yang baik untuk pemula biasanya akan mencakup dasar-dasar tata rias, teknik aplikasi yang benar, serta pemahaman tentang berbagai produk makeup dan alat-alatnya.

Lalu dari mana bisa mengetahui detail kurikulumnya? Nah, kamu bisa cek sosial media jasa kursus yang dituju, atau tanyakan langsung kepada admin atau customer service-nya.

3. Perhatikan pengalaman instruktur

freepik.com

Instruktur yang berpengalaman adalah kunci keberhasilan dalam belajar makeup. Pastikan untuk mencari tahu tentang sepak terjang dan kredibilitas instruktur yang akan mengajar di kursus tersebut. Instruktur yang piawai tidak hanya akan mengajarkan teknik-teknik yang tepat, tetapi juga memberikan wawasan dan tips berharga dari pengalamannya.

Nggak ada salahnya juga lho, untuk bertanya langsung pada orang yang pernah menggunakan kursus yang dituju. Pastikan apakah mereka mendapatkan instruktur berpengalaman dan sesuai harapan atau tidak.

4. Sesuaikan dengan jadwal dan lokasi

freepik.com

Tips mencari kursus makeup untuk pemula selanjutnya yaitu pilih kursus yang memiliki jadwal sesuai dengan waktu luangmu. Selain itu, perhatikan juga lokasi tempat kursus tersebut.

Pastikan tempatnya mudah diakses dan aman bagimu untuk belajar tanpa gangguan. Jangan sampai deh, kamu memilih tempat kursus yang sudah bagus, tapi jadwal dan lokasi kurang pas.

5. Perhatikan durasi dan biaya kursus

Pinterest

Terakhir, kamu bisa memperhatikan durasi dan biaya kursus yang ditawarkan. Pastikan durasi dan biaya yang ditawarkan memang sesuai dengan kemampuan kamu ya, Bela. Tenang saja, banyak tempat kursus yang sudah menyediakan paket kursus dengan berbagai pilihan. Mulai dari durasi hingga harga yang ditawarkan.

Nggak ada salahnya kok, memilh paket yang paling rendah terlebih dulu guna memastikan apakah kursus tersebut cocok atau tidak. Kalau sudah cocok, kamu bisa lanjut ke paket advance.

Nah, sekarang kamu sudah tahu tips mencari kursus make up untuk pemula. Jadi, nggak ada alasan lagi untuk nggak mulai kursus makeup dari sekarang. Biar skill makeup kamu makin keren!

IDN Channels

Latest from Make Up