Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Yuk Ikuti 5 Kebiasaan Simpel Ini Untuk Tampil Flawless Sepanjang Hari

Buka dan tutup harimu dengan kebiasaan baik

Ovale

Kalau Popbela bilang setiap cewek ingin tampil flawless dan segar sepanjang hari, kamu setuju ‘kan? Soalnya, siapa yang ingin tampil kusam dan lusuh sepanjang hari? Beberapa dari kamu mungkin penasaran kenapa para selebriti bisa tampil sempurna setiap saat. Nah, kali ini Popbela ingin berbagi tahu kamu soal kebiasaan membuka hari yang baik dan benar. Simak yuk, Bela!

1. Bangun di pagi hari

Shutterstock/UNIKYLUCKK

Pastinya kamu sering banget diomelin orangtua kalau bangun kesiangan. Wajar sih, soalnya bangun pagi itu punya banyak manfaat yang sayang banget kalau kamu lewatkan. Dengan bangun pagi, kamu bisa berolahraga sambil menikmati sinar matahari yang kaya nutrisi.

Berolahraga juga punya manfaat lain seperti melancarkan peredaran darah dan meningkatkan produksi kolagen. Sehingga kulit wajahmu akan jadi lebih sehat, bersinar, dan bebas kusam.

2. Mulai dari pikiran-pikiran positif

Popbela/Ovale

Nggak ada yang mau membuka harinya sambil menggerutu. Sayangnya nggak semua orang punya kemewahan untuk bisa terbebas dari gerutuan pagi hari. Popbela mengerti kalau kamu malas atau bosan menjalani seluruh rutinitas harianmu. Tapi, bukannya kalau semua rutinitas itu dijalani sambil menggerutu akan terasa lebih berat? Nah, supaya mood kamu nggak hancur sejak pagi, yuk buka harimu dengan pikiran-pikiran positif. Kalau kamu kesulitan, senyumin saja, Bela! Percaya nggak? Dengan tersenyum, mood dan pikiran kamu bisa jadi positif dengan sendirinya lho. Dicoba yuk!

3. Minum air putih yang cukup

Shutterstock/miya227

Pastinya kamu sering mendengar “minum air putih delapan gelas sehari” ‘kan? Meskipun anjuran ini nggak sepenuhnya benar, tapi manfaatnya tetap bisa kamu rasakan dalam berbagai hal. Selain untuk menjaga kesehatan ginjal dan organ tubuh lainnya, minum cukup air sejak pagi hari akan membuat kulitmu terhidrasi secara sempurna. Kamu bisa minum air putih saja, atau air putih hangat dengan campuran perasan lemon dan madu. 

4. Pijat wajahmu

Shutterstock/nelen

Meskipun sepele, namun kebiasaan memijat wajah di pagi hari punya efek jangka panjang yang pasti diinginkan oleh semua cewek, yaitu kulit yang kencang dan cerah. Soalnya, dengan memijat wajah, peredaran darah di wajah jadi lebih lancar. Alhasil kulit wajahmu bisa mendapatkan lebih banyak nutrisi deh. Caranya juga nggak sulit kok. Kamu cuma perlu memijat wajah dengan gerakan memutar selama dua menit saja setiap pagi.

5. Membersihkan wajah itu wajib hukumnya

Popbela/Ovale

Ini dia langkah pamungkas untuk menciptakan kulit wajah yang fresh dan flawless setiap pagi. Beberapa dari kamu mungkin merasa kalau membersihkan wajah cukup dengan menggunakan sabun muka saja. Memang tidak salah, hanya saja cara itu belum lengkap lho. Untuk semakin mendapatkan wajah yang lebih cerah, kamu bisa menggunakan Ovale Micellar Water lho. Hal ini sesuai dengan yang disampaikan oleh beauty vlogger Alifah Ratu dalam event Ovale Let’s Go Micellar: Blogger Gathering persembahan Ovale Beauty, Popbela.com, dan Yogya Mart.

Popbela/Ovale

Dalam event ini yang dilangsungkan di Hotel Serela, Kota Bandung ini dikupas tuntas soal pentingnya menggunakan cleansing water untuk membuka harimu. Alifah Ratu menyampaikan bahwa dengan menggunakan Ovale Micellar Water di pagi hari, kotoran yang masih menempel di wajah akan terangkat lebih sempurna. Kandungan ekstrak bunga magnolia yang ada pada Ovale Micellar Water juga ampuh membuat kulit wajahmu jadi lebih sehat dan cerah alami. Makeup kamu pun akan tahan lebih lama. 

Popbela/Ovale

Selain ada sharing session dari beauty vlogger Alifah Ratu dan Phang Visansurianty selaku Brand Manager Ovale, para peserta yang berasal dari kalangan beauty blogger ini juga diajak untuk ikut shopping race di Yogya Mart. Di acara shopping race ini, mereka diwajibkan berbelanja beberapa produk makeup dengan budget maksimal Rp200.000 saja. Selain itu, ada juga blind makeup challenge di mana mereka ditantang untuk mengaplikasikan produk-produk makeup yang sudah dibeli ke rekan satu timnya dengan mata tertutup. Seru banget ‘kan? Nah, semua kesalahan-kesalahan makeup yang ditorehkan ini dengan mudah dibersihkan dengan menggunakan Ovale Micellar Water lho. Mereka pun hanya perlu touch up ringan saja.

Popbela/Ovale

Gak perlu khawatir soal kenyamanan dan keamanannya, Bela. Ovale Micellar Water sudah dermatology tested dan terbukti hipoalergenik kok. Jadi, aman digunakan oleh kamu yang punya kulit sensitif sekalipun. Kalau kamu punya masalah kulit berjerawat, Ovale Micellar Water juga tersedia dalam varian green tea yang tetap nyaman di kulit.

Itu dia lima kebiasaan baik di pagi hari supaya kamu tampil fresh dan flawless sepanjang hari. Dengan rutin melaksanakan kebiasaan-kebiasaan di atas, kesehatan kulit wajahmu akan semakin terjaga. Ingat ya, dari kulit yang sehat adalah kecantikan yang paling alami.

IDN Channels

Latest from Make Up