Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Penjepit Bulu Mata Terbaik yang Bikin Mata Makin Indah

Mana yang jadi andalanmu?

Nafi' Khoiriyah

Peralatan makeup perempuan ada banyak sekali macamnya. Salah satu alat makeup yang paling sering dipakai adalah penjepit bulu mata. Penjepit bulu mata merupakan alat yang membuat bulu mata menjadi lebih lentik dan tidak turun. 

Biasanya, setelah memakai penjepit bulu mata, seseorang akan memakai maskara agar bulu mata tampak lebih lentik dan menawan. Namun, memilih penjepit bulu mata tidak boleh sembarangan juga, lho. 

Oleh karena itu, kamu perlu memilih produk penjepit bulu mata terbaik yang direkomendasikan Popbela.com berikut ini. Yuk, cek rekomendasinya!

1. Revlon Precision Eyelash Curler

revlon.com

Merek penjepit bulu mata yang pertama datang dari merek kecantikan Revlon, yaitu Revlon Precision Eyelash Curler. Alat penjepit ini memiliki klaim bisa mengontrol lentik bulu mata sesuai dengan yang kamu inginkan. 

Dari kebanyakan alat penjepit bulu mata lainnya, Revlon Precision Eyelash Curler memang berukuran lebih kecil. Hal itu memang dibuat dengan tujuan untuk bisa melentikkan bulu mata secara maksimal. 

Cara memakai penjepit dari Revlon ini adalah dengan memakainya sebelum mengaplikasikan maskara. Posisikan bantalan penjepit bulu mata di dekat pangkal bulu mata, kemudian tekan gagang penjepit dengan lembut tapi tegas selama 5 detik. Setelah itu, lepaskan dan akhiri dengan menggunakan maskara. 

2. Shiseido Eyelash Curler

shiseido.com

Selain itu, penjepit bulu mata terbaik selanjutnya adalah Shiseido Eyelash Curler yang bisa membuat bulu mata lentik dengan sempurna. Lekukannya yang lebar bisa menangkap setiap helai bulu mata.

Alat ini juga dilengkapi dengan bantalan karet silikon yang fleksibel, lembut, dan aman untuk mata. Jika memakai alat ini, bulu mata akan lentik dan melengkung lebar dari sudut dalam ke luar. 

Kamu bisa memakainya dengan membuka penjepit Shiseido Eyelash Curler di pangkal bulu matamu. Setelah itu, tekan dengan lembut sampai beberapa detik. Kalau sudah, kamu bisa menggunakan tisu atau kain kering untuk membersihkan bulu mata dan silikon setelah digunakan. 

3. Shu Uemura Eyelash Curler

shuuemura.com

Shu Uemura Eyelash Curler merupakan produk penjepit bulu mata terbaik yang ikonik. Banyak selebritas dan penata rias menggunakannya karena bisa melentikkan bulu mata secara optimal dan tahan lama. 

Desain dari penjepit bulu mata ini sudah diperhitungkan dengan hati-hati menggunakan bantalan karet silikon. Shu Uemura Eyelash Curler juga bisa melentikkan dan menyempurnakan tampilan bulu matamu supaya makin sempurna. 

Seperti biasa, kamu tinggal memakainya dengan meletakkan penjepit di pangkal bulu mata. Lalu, tahan selama beberapa detik, kemudian lepaskan. Setelah itu, gunakan maskara favoritmu supaya penampilan menjadi lebih tegas dan keren. 

4. Kevyn Aucoin Eyelash Curler

kevynaucoinbeauty.com

Kamu bisa menciptakan tampilan bulu mata yang sempurna dengan Kevyn Aucoin Eyelash Curler. Merek penjepit bulu mata ini sudah memenangkan penghargaan sehingga tidak diragukan lagi kualitasnya. 

Bahan Kevyn Aucoin Eyelash Curler pun tahan karat, ramping, dan berkualitas pro sehingga bisa dipakai untuk semua bentuk mata. Bantalan silikon merahnya yang ikonik pun kontras dengan bulu mata sehingga tidak akan menyakiti mata. 

Gunakan Kevyn Aucoin Eyelash Curler sebelum mengaplikasikan maskara dengan memasukkan bulu mata ke dalam penjepit. Lalu, tekan lembut dan lepaskan sampai tingkat kelentikan yang kamu inginkan. 

5. Surratt Relevee Lash Curler

surrattbeauty.com

Merek penjepit bulu mata terbaik yang terakhir adalah Surratt Relevee Lash Curler. Alat ini didesain dengan lembut sehingga bisa membuat bulu mata menjadi lentik sempurna. 

Surratt Relevee Lash Curler merupakan buatan Jepang berteknologi tinggi dengan bantalan silikon di dalamnya. Hal itu akan memudahkan kamu saat memakainya ke bulu mata tanpa patah maupun terjepit. 

Cara memakainya adalah dengan menempatkan penjepit sedekat mungkin dengan garis bulu mata, lalu tekan dengan lembut (3 kali tekanan). Setelah itu, gunakan maskara supaya mata terlihat makin menawan dan lentik. 

Demikian 5 rekomendasi merek penjepit bulu mata yang bisa kamu pilih sesuai keinginanmu. Setelah memakai penjepit bulu mata, jangan lupa aplikasikan maskara juga ya, Bela!

IDN Channels

Latest from Make Up