Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Judithya Pitana Menceritakan Latar Kehadiran iStyle BeautyFest Asia

#iStyleBFA2023 ingin terus mendukung industri kecantikan

Aisyah Banowati

Ingin berburu beauty product dari lebih 100 top beauty brands tanpa takut bikin dompet nangis sebelum tanggal kembar? Yuk, datang ke iStyle BeautyFest Asia 2023 di The Ritz-Carlton, Pacific Place.

Festival kecantikan tahunan yang dipersembahkan oleh Popbela.com ini resmi dibuka mulai hari ini, Jumat (2/06/2023) pukul 10.00 WIB hingga Minggu (4/06/2023) pukul 22.00 WIB.

Dok. IDN Media

Selaku Editor in Chief Popbela.com, Judithya Pitana telah terjun dan mengikuti dinamika industri kecantikan selama lebih dari satu dekade. Ia membandingkan bagaimana perkembangan industri kecantikan dulu dan sekarang.

Menurutnya, dibandingkan 10-15 tahun yang lalu, kini beauty product lebih banyak pilihan, beauty standards tidak lagi sempit, dan peminat dunia beauty juga semakin banyak. Tak ketinggalan, Judithya Pitana turut menceritakan latar di balik kehadiran iStyle BeautyFest Asia 2023. 

“Bahwa kita ingin menjadi pusat untuk beauty brands, beauty creator, dan beauty enthusiast itu untuk melebur menjadi satu. Kita percaya yang namanya industri itu akan terus berkembang kalau kita juga terus mendukung dari belakang,” tutur Judithya Pitana.

“Jadi, Popbela.com ingin membersamai para beauty anthusiast, para content creator, dan para beauty brands ini untuk terus bisa maju dan berkreasi. Bagaimana caranya? Of course, dengan mempersatukan semuanya dalam satu seperti ini,” ungkapnya. 

Dok. IDN Media

Tahun ini, iStyle BeautyFest Asia 2023 datang dengan konsep yang lebih fresh, yakni The Art of Play. Berbekal semangat berkreasi dan berkolaborasi, tahun ini iStyle BeautyFest Asia 2023 turut menggandeng iStyle.id sebagai partner.

Penasaran dengan keseruannya? Yuk, datang ke iStyle BeautyFest Asia 2023.

IDN Channels

Latest from Make Up