Suatu kondisi tubuh seseorang saat terjadinya penurunan sel darah merah atau yang biasa disebut dengan anemia ini kerap kali dialami oleh banyak orang terutama kaum perempuan. Walaupun memang normal dan tidak berbahaya, jika dibiarkan begitu saja, anemia dapat terus-menerus menyebabkan tubuh seseorang menjadi lemas, mudah lelah, pusing, atau bahkan pingsan.
Tentu saja beberapa tanda tersebut sangatlah mengganggu aktivitas sehari-hari. Untuk itulah, penting sekali bagi penderita anemia agar dapat segera melakukan cara penangannya.
Tak harus selalu mengandalkan obat, beberapa bahan alami juga tersedia untuk mengobati anemia lho! Hmm, pastinya kamu jadi makin penasaran bukan? Yuk, simak saja obat anemia alami yang akan diulas secara singkat oleh Popbela!
1. Daging merah
Tak usah diragukan lagi, daging merah sering kali dianggap sebagai obat anemia alami yang paling mujarab. Zat besi yang terdapat pada daging merah sangatlah banyak dan sangat mudah diserap oleh tubuh. Untuk itu, bagi penderita anemia, mungkin bisa memperbanyak asupan daging merah.
2. Bayam
Selain daging merah, bayam pun juga tak diragukan lagi sebagai obat anemia alami karena termasuk salah satu jenis sayuran yang mengandung tinggi zat besi. Selain dapat menambah darah, bayam pun juga mampu meningkatkan kekuatan dan kebugaran tubuh. Bayam dapat dikonsumsi setiap hari sebagai sayuran tambahan pada menu makanan siangmu.
3. Kacang merah
Kandungan zat besi juga merupakan kandungan bahan yang diperoleh saat mengonsumsi kacang merah. Obat anemia alami yang satu ini dapat dikonsumsi dengan berbagai cara seperti dijadikan bubur, sup, atau jensi makanan lainnya yang memiliki kenikmatan rasa yang cukup unik.
4. Kacang kedelai
Tak hanya kacang merah saja lho yang dapat disebut sebagai obat anemia alami, pasalnya kacang kedelai pun juga! Selain kandungan zat besi, terdapat pula kandungan bahan lainnya seperti mineral dan protein yang sangat baik untuk membangun imunitas tubuh sekalian mengembalikan jumlah darah menjadi normal.
5. Telur
Selain beberapa rekomendasi makanan di atas, telur pun juga termasuk sebagai salah satu obat anemia alami yang dikarenakan kandungan zat besi serta proteinnya yang sangat sempurna dalam pembentukan sel darah menjadi normal kembali. Namun perlu diingat bahwa penting untuk mengontrol porsi telur untuk dikonsumsi agar tak menimbulkan masalah pada kulit.
6. Gandum
Obat anemia alami selanjutnya bisa didapat dari gandum. Yup, selain dapat mengatasi rasa lapar seharian, gandum pun ternyata juga dapat mengatasi kekurangan sel darah merah. Untuk itu, kamu bisa mengonsumsinya sebagai menu sarapan terbaik untuk membangun energimu dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
7. Tomat
Walaupun jarang yang tahu kalau tomat adalah obat anemia alami juga, kandungan bahan yang terdapat di dalam tomat sangatlah baik untuk pembentukan sel darah merah kembali dan tomat pun sangat baik untuk menjaga organ tubuh lainnya agar tetap sehat.
Nah, itu dia beberapa obat anemia alami yang bisa kamu pilih untuk dikonsumsi agar sel darah merahmu kembali dengan normal. Semoga artikelnya bermanfaat ya, Bela!