Mungkin beberapa dari kamu sering menemui detox foot pads pada media sosial atau online shop yang menjualnya. Mungkin banyak dari kamu yang bertanya-tanya, sebenarnya produk apa sih ini dan bagaimana cara bekerjanya? Maka, kali ini Popbela akan membahas mengenai detox foot pads atau yang dikenal dengan bentuknya yang mirip koyo. Buat kamu yang penasaran, simak ulasannya sampai habis ya!
Apa itu Detox Foot Pads?
Produk yang berasal dari Jepang ini adalah sebuah produk kesehatan yang diklaim dapat mengeluarkan racun dalam tubuh melalui kaki. Walaupun sampai saat ini belum ada informasi hasil penelitian, namun banyak orang yang mengatakan bahwa produk ini sangat ampuh dan membuat tubuh mereka menjadi lebih baik.
Bagaimana cara penggunaannya?
Cara penggunaannya bisa dikatakan cukup unik, pasalnya produk ini cukup ditempelkan pada telapak kaki kemudian biarkan semalaman. Saat bangun tidur, kamu sudah bisa membuka produk ini dari kakimu dan kamu akan melihat pads tersebut akan berubah warna dari putih keabuan menjadi hitam gelap.
Cara kerja Detox Foot Pads
Detox foot pads juga diklaim dapat membuat tidurmu nyenyak dan memberikan rasa nyaman yang luar biasa. Selain itu, fungsi utama dari detox foot pads ini adalah mengeluarkan racun pada tubuhmu dan menyerapnya melalui pads yang ditempelkan pada kedua telapak kaki. Kalau kamu memakai secara rutin, semakin hari pads yang kamu gunakan sudah tak berwarna gelap lagi karena racun pada tubuhmu sudah terserap dengan baik.
Kandungan bahan yang terdapat pada detox foot pads
Selain fungsi kerja dari produk ini yang menarik perhatian, kandungan yang terdapat pada produk ini juga membuat banyak orang bertanya-tanya. Detox foot pads ternyata mengandung berbagai bahan yang sangat terpercaya seperti Wood Vinegar, Tourmaline (gemstone), Houttyunia Cordata, Eucalyptus, Chitosan, dan Agicarus Mushroom.
Apakah aman atau memiliki efek samping?
Sejauh ini, detox foot pads belum diketahui memiliki efek samping atau tidak. Bisa dikatakan bahwa produk ini termasuk aman, namun untuk tingkat efisiennya belum bisa terjamin. Untuk itu sepertinya memang harus mencobanya terlebih dahulu untuk mengetahui lebih dalam tentang produk ini.
Nah, jadi itu dia produk koyo kaki yang sedang hits ini. Ada yang tertarik untuk mencoba?