Saat menstruasi, kita nggak hanya mengalami kram perut, tapi juga harus menghadapi resiko terkena iritasi kulit akibat pembalut. Simak 5 cara mencegah iritasi kulit akibat pembalut di sini!
Perlu diingat, hindari untuk membersihkan area vagian dengan membasuhnya dari belakang ke depan. Pasalnya, jika melakukan arah sebaliknya, hal ini sama saja dengan menyebarkan kuman yang terdapat di dubur ke area vagina.
Hindari untuk menggunakan sabun atau pembersih lainnya dengan kandungan wewangian. Cukup bersihkan vagina dengan menggunakan air.
Jangan percaya dengan mitos yang mengatakan saat menstruasi perempuan dilarang untuk mandi. Faktanya, mandi secara rutin nggak hanya dapat membersihkan tubuh, melainkan area intim juga terhindar dari bakteri. Selain itu, mandi juga dapat menenangkan kram perut akibat menstruasi.