Bela, hidup sehat bisa kamu capai dengan cara apapun. Belakangan ini, mengonsumsi jus perasan dalam botol menjadi tren untuk gaya hidup sehat. Meski harganya premium, tapi faktanya jus ini layak untuk dikonsumsi sehari-hari. Untuk mempermudah kamu selalu membeli cold pressed juice yang tepat, simak 5 hal di bawah ini.
Pastikan untuk melihat bahan-bahan yang digunakan untuk menghasilkan satu botol jus tersebut. Jika terbuat dari buah-buahan segar maka nutrisinya pun nggak akan hilang.
Pilihlah jus yang menggunakan bahan-bahan berkualitas. Jus yang menggunakan bahan-bahan organik adalah yang terbaik karena sudah dipastikan akan terbebas dari pestisida.
Ini langkah yang paling mudah. Kamu akan bisa langsung merasakannya jika jus tersebut sudah tidak enak untuk dikonsumsi lagi.
Perhatikan teknologi yang digunakan dalam membuat jus ini. Salah satu yang menggunakan teknologi terbaik adalah Re.Juve. Rangkaian jus dari Re.Juve menggunakan teknologi yang tidak menghasilkan panas atau menyebabkan terjadinya oksidasi.
Perhatikan pula kemasan dan cara penyimpanannya, Bela. Re.juve memiliki kemasan yang mampu membuat jus tetap terasa segar sehingga nutrisi di dalamnya tidak berkurang. Kemasan botol jus Re.Juve dibuat dengan bahan PET plastik daur ulang terbaik .