Kebutuhan mineral yang tercukupi dapat membuat kita jadi lebih sehat dan bugar. Namun kadang, sulit sekali untuk mau mengonsumsi air mineral sebanyak-banyaknya. Entah karena lupa, takut kembung, entah karena merasa jadi lebih sering buang air. Kalau suka merasa lupa, ada cara unik yang bisa kamu coba agar mengonsumsi air mineral jadi lebih menarik dan seru! Lihat yuk
1. Ubah suhu air
Air dingin menyegarkan, namun nggak nyaman kalau diminum di saat tertentu, misal cuaca yang dingin. Kamu bisa menggantinya dengan air hangat. Selain mengusir bosan, air hangat dapat melancarkan pencernaan, loh.
2. Beli botol minum yang keren
Sesuatu yang keren biasanya membuat kita lebih bersemangat. Nah, beli botol minum yang terlihat keren sehingga kamu semangat untuk minum dari wadah itu. Lebih bagus lagi jika kamu memilih botol dengan fitur yang fungsional, misalnya memiliki hook agar mudah dibawa ke mana-mana.
3. Tempel note di tempat cemilan
Coba tempel note di tempat cemilan yang mengingatkanmu untuk minum air mineral. Faktanya, minum air dapat mengurangi keinginanmu untuk nyemil.
4. Buat tanda di botol minum
Pada botol minum yang transparan, kamu bisa membuat tanda yang menjadi ukuran banyaknya air yang sudah diteguk. Kamu bisa membuat garis dengan menambahkan catatan waktu untuk meminumnya, atau menambahkan kalimat penyemangat.
5. Set alarm atau pasang aplikasi
Nggak ada orang yang nggak lepas dari smartphone-nya, jadi kenapa nggak pasang alarm saja untuk mengingatkanmu minum? Kamu juga bisa pasang aplikasi yang mencatat kebutuhan mineralmu setiap harinya. Ayo, manfaatkan teknologi!
6. Makan kuliner pedas
Rasa pedas mengundang kita untuk meredakan panas tersebut dengan air. Jadi, coba santap makanan pedas agar kamu minum lebih banyak.
7. Simpan botol air di kendaraan
Kalau kamu pengendara motor atau mobil, simpan sebotol aja air minum di kendaraanmu. Jadi saat macet, kamu dapat menjaga asupan mineral selalu. Kalau dalam perjalanan panjang, menjaga hidrasi seperti ini dapat membuatmu tetap segar dan mengurangi keinginan makan.
8. Pakai sedotan
Percaya atau nggak, sedotan dapat membuat seseorang minum lebih cepat dari biasanya, dan terasa lebih mudah. Coba masukkan sedotan pada botol atau gelas minummu di kantor. Air mineralmu akan lebih cepat habis dari biasanya.
9. Tambah rasa alami pada minuman
Wah, jadi nggak sabar mencoba cara seru ini. Dengan begitu, menjaga tubuh tetap terhidrasi jadi lebih mudah dan menyenangkan!