8 Penyebab Kulit Vagina Menghitam dan Cara Mengatasinya

Coba baca nbomor 5!

8 Penyebab Kulit Vagina Menghitam dan Cara Mengatasinya

Warna gelap hingga kehitaman yang muncul di area organ intim bikin wanita merasa kurang percaya diri. Meski bagian tubuh ini selalu tertutup, rasa kurang percaya diri yang muncul itu wajar, kok. Berarti ada yang salah dengan kondisi kesehatan ketika perubahan fisik mulai nampak.

Permasalahan ini dihadapi oleh banyak wanita, terutama mereka yang tinggal di daerah beriklim tropis. Percaya gak percaya, penyebab menghitamnya kulit di sekitar vagina ternyata sepele, lho. Kebiasaan-kebiasaan buruk yang masih banyak dilakukan para wanita dalam kesehariannya.

Yuk, simak delapan penyebab kulit vagina menghitam dan cara mengatasinya!

1. Menggunakan pakaian ketat

Penggunaan pakaian atau celana dalam yang terlalu ketat berbahaya bagi kesehatan organ intim. Celah udara yang terbatas meningkatkan kadar kelembapan di sekitar vagina dan memicu pertumbuhan jamur.

Kebiasaan buruk ini juga menyebabkan kulit di sekitar vagina menghitam. Bahkan areanya bisa sangat luas, dari bagian dalam vulva menyebar hingga ke pangkal paha.

Wanita yang tinggal di daerah beriklim tropis berisiko lebih tinggi mengalami hal ini. Kadar kelembapan udara di wilayah tropis lebih tinggi dari area non tropis. Untuk itu, hindari penggunaan pakaian ketat agar sirkulasi udara di sekitar organ intim tetap lancar.

2. Iritasi akibat bahan pakaian

Gak cuma pakaian ketat, iritasi juga bisa disebabkan oleh kain atau bahan pakaian. Beberapa orang memiliki kulit sensitif yang alergi terhadap jenis kain tertentu.

Pastikan kamu mengenali karakter kulitmu, tandai jenis kain yang menimbulkan rasa perih hingga gatal pada kulit. Perhatikan juga proses pencucian, hindari detergen berbahan keras dan jemur baju hingga benar-benar kering.

8 Penyebab Kulit Vagina Menghitam dan Cara Mengatasinya
  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved