5 Makanan yang Bantu Kamu Dapatkan Perut Rata

Ada makanan favoritmu?

5 Makanan yang Bantu Kamu Dapatkan Perut Rata

Memiliki tubuh yang proporsional dan sehat tentunya menjadi idaman setiap orang, terutama perempuan. Selain melakukan olahraga yang teratur, tubuh yang sehat dan proporsional juga diimbangi dengan pola makan yang sehat dan pastinya terjaga. Saat ini, banyak perempuan yang memiliki masalah dengan bentuk tubuhnya yang dinilai ‘tidak sedap’ dipandang. Salah satu masalah perempuan terhadap tubuhnya yaitu memiliki perut yang buncit.

Namun, bagi kamu yang menginginkan perut indah yang rata nggak perlu khawatir lagi. Dilansir dari BistroMD, ini lho 5 makanan yang harus kamu coba untuk membuat perutmu menjadi rata.

1. Yoghurt

5 Makanan yang Bantu Kamu Dapatkan Perut Rata

Mengonsumsi yoghurt bisa meringankan perut sembelit dan kembung yang mengakibatkan perut menjadi buncit lho. Kandungan yoghurt yang kaya akan sumber probiotik sangat baik untuk tubuh, yoghurt juga memiliki bakteri yang sehat dan dapat menyeimbangkan bakteri yang berbahaya di usus. 

2. Apel

Ingatkah kamu pepatah yang mengatakan, “satu apel sehari, menjauhkan kita dari dokter”. Artinya, saat kita memakan 1 apel dalam sehari, tubuh kita akan jadi lebih sehat sehingga kita nggak akan mudah terserang penyakit. Buah apel yang kaya akan nutrisi sekaligus rendah kalori ini bisa membuat perut kamu jadi rata kembali. Pastikan kamu juga memakan kulit apelnya juga, karena memiliki serat yang tinggi lho.

3. Pisang

Pisang yang mengandung kaya akan kalium ini dapat membantu menetralkan resistensi air dari kelebihan kalium. Kandungan kalium yang memiliki efek uretik ringan dapat mengurangi serta meredakan perut kembung. Dengan mengonsumsi pisang, kita bisa terhindar dari perut buncit yang nggak enak dipandang. Tak hanya pisang, kita bisa menemukan makanan yang kaya akan kalium dari kentang, wortel, serta aprikot.

4. Oatmeal

Oatmeal merupakan makanan yang memiliki sumber serat yang bagus untuk tubuh. Jika kamu melakukan diet dengan mengonsumsi serat yang tinggi, oatmeal menjadi pilihan paling tepat untukmu. Makanan yang memiliki gandum yang tinggi sangat baik untuk kesehatan ususmu. Memiliki pencernaan yang teratur dapat mengurangi gejala gastrointestinal seperti sembelit dan perut kembung. Pastinya, juga hal ini akan membuat perutmu menjadi rata.

5. Ikan

5 Makanan yang Bantu Kamu Dapatkan Perut Rata

Pernahkah kamu berpikir bahwa ikan yang memiliki protein yang tinggi bisa membuat perutmu jadi rata? Nyatanya nih mengonsumsi ikan dapat mencukupi kebutuhan proteinmu dalam jumlah yang cukup. Kandungan asam lemak omega-3 juga menjaga tubuh menjadi kenyang lebih lama dengan kandungan kalorinya yang juga rendah. Asam lemak omega-3 sebenarnya memiliki manfaat untuk membakar lemak. Sumber kandungan omega-3 juga bisa kita temui dalam kacang kenari dan minyak nabati.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved