Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

3 Hal yang Harus Kamu Ketahui agar Otak Terasa Lebih Rileks

Temukan inner peace kamu, Bela

Rizkya Dian Maharani

Saat menjalani berbagai hal dalam hidup, terkadang ada momen-momen dimana kamu merasa banyak beban. Secara nggak sadar, hal ini bisa mempengaruhi sikap dan tindakan kamu di setiap situasi. Kamu pun bisa terlihat jadi pribadi yang nggak santai bahkan bisa dianggap sedang stress. Maka dari itu, kamu harus tahu bagaimana cara melatih otak agar lebih relaks. Nah, tiga hal ini bisa berguna buat kamu, Bela!

1-7bc1afd7d90e97ce6ec5cb222f67e41f.jpg

Perumpamaan bahwa otak seperti plastik menjelaskan bahwa kamu tidak perlu merasa terjebak atau stuck dengan apa yang dipikirkan atau dihasilkan oleh otak kamu. Ternyata, otak mempunyai fleksibilitas yang sangat baik, dimana dapat “dibentuk” atau “dicetak” sesuai bagaimana kamu melatih otak kamu agar lebih relaks. Jadi melatih otak layaknya kamu merenggangkan kaki dan jari-jari kamu agar lebih santai.

2-6c9c60edbfe27ca7ed8dee1753d29e46.jpg

Memang nggak mudah untuk merasa baik-baik saja saat kamu sedang banyak beban. Tapi, kamu harus percaya bahwa emosi kamu sebenarnya hanya bersifat sementara. Faktor-faktor di luar diri kamu yang justru sering mempengaruhi apa yang kamu rasakan. Maka, kamu mesti pintar-pintar untuk menjaga pikiran, misalnya dengan tidur ideal antara 7-8 jam perhari dan menemukan lingkungan yang positif.

3-78fa11888f787a0d58dea38bd07c0731.jpg

Saat rasa kekhawatiran mendominasi pikiran kamu, otomatis akan mempengaruhi hormon kortisol yang terlibat pada respon stress dan sistem kekebalan tubuh. Jadi badan kamu pun terasa tidak enak, seperti badan jadi cepat lelah dan pegal, nafas jadi sesak, dan sistem pencernaan jadi terganggu. Maka, meski merasa sedang banyak beban, kamu harus bisa menoleransi pikiran kamu agar tetap relaks.

BACA JUGA: Hati-hati! Ternyata, 3 Makanan Ini Kurang Baik Bagi Kesehatan Otak

IDN Channels

Latest from Health