Bipolar, kamu pernah mendengar nama penyakit yang satu ini? Bipolar adalah penyakit mental yang membuat perasaan atau mood-mu mudah berubah-ubah secara drastis dalam waktu yang cepat. Orang dengan gangguan bipolar bisa merasa sangat senang namun cepat merasa sedih, bisa sangat bersemangat namun muda berubah menjadi sangat malas.
Sampai saat ini, gangguan bipolar belum diketahui penyebabnya. Namun, ada yang menduga bahwa bipolar terjadi karena faktor gentik, lingkungan sosial, hingga kondisi fisik. Mau tahu apa saja gejalanya? Simak uraiannya di bawah ini, ya!
1. Suasana hati yang mudah berubah
Bukan hanya tentang hal-hal menyedihkan, ketika kamu positif bipolar, kamu juga akan dengan mudah merasa sangat bahagia. Bahkan, rasa bahagiamu bisa saja tiba-tiba muncul setelah bersedih.
2. Tiba-tiba merasa sangat percaya diri
Kamu juga akan merasa lebih percaya diri secara tiba-tiba. Kamu tidak akan merasa cemas dan tampil tanpa ragu. Padahal, bisa saja kamu sebelumnya tidak sepercaya diri itu.
3. Dari pendiam menjadi cerewet begitu pula sebaliknya
Seringkali orang dengan gangguan bipolar akan lebih banyak bicara atau cerewet. Padahal, bisa saja kamu termasuk orang yang pediam sebelumnya.
4. Sering kehilangan fokus
Orang dengan gangguan bipolar memiliki banyak hal yang melintas hilir-mudik di kepalanya. Hal ini menyebabkan kamu sulit untuk fokus pada satu hal atau saat mengerjakan dua atau tiga hal sekaligus. Misalnya, kamu akan merasa khawatir dan tidak fokus saat menyetir mobil sendiri.
5. Cepat gelisah dan sangat mudah marah
Selanjutnya, orang dengan gangguan bipolar cenderung tidak bisa mengontrol emosinya,. Mereka akan mudah meluapkan amarah. Hal ini karena mereka mudah sekali stres yang akhirnya meluap melalui emosi berlebih
7. Tidak mudah lelah walau hanya tidur sebentar
Selain itu, kamu akan memiliki stimuli yang tidak normal. Kamu bisa saja selalu bersemangat padahal tubuhmu lelah karena kekurangan tidur. Atau bahkan, kamu akan merasa sangat lelah padahal kamu tidak melakukan apa-apa seharian.
8. Sangat sensitif
Ketika kamu mengalami gangguan bipolar, kamu akan cenderung menjadi lebih sensitif. Bahkan untuk hal-hal kecil, mood-mu akan mudah berubah secara drastis.
9. Sering merasa stres dan ingin bunuh diri
Perasaan sangat terpuruk dan ingin bunuh diri banyak ditemukan oleh orang-orang yang mengidap bipolar. Mereka bisa sangat merasa kesepian dan depresi. Hasilnya, mereka akan berpikir untuk mengakhiri hidupnya.
10. Sering merasa mendengar suara aneh
Bipolar sangat berdampak pada tubuhmu. Terkadang penderita bipolar akan menjadi lebih sensitif dan peka terhadap suatu hal. Kamu juga bisa menjadi lebih delusional. Misalnya, kamu akan merasa mendengar suara-suara misterius atau mungkin hal-hal aneh. Jika terjadi sangat sering, kamu akan merasa stres dan tertekan.
Jadi, jika kamu merasakan sedikitnya 4 dari 10 gejala-gejala di atas selama beberapa kali dalam setahun, maka segera periksakan keadaanmu ke dokter ya, Bela!