Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

3 Tips dan Trik Mengatasi Bau Mulut dengan Cara Ini

Cegah bau mulut dengan ini

Greeta Sadeli

Bela, bau mulut menjadi salah satu hal yang menyeramkan buat setiap orang, apalagi para wanita. Tentunya bau mulut ini akan menurunkan rasa percaya diri kamu dan membuat tidak nyaman. Banyak faktor penyebab bau mulut seperti kurang menjaga kebersihan mulut,  merokok, sakit sariawan, dan adanya gangguan pada gigi. Bagaimana cara mengatasinya jika mengalami bau mulut? Intip yuk di sini caranya.

g1-cc81653f0597965d16e9dfa0fb23c1a7.jpg

Cinnamon atau yang biasa disebut kayu manis, mengandung aldehida cinnamic, yakni minyak esensial yang tidak hanya menutupi bau mulut, tetapi juga mengurangi jumlah bakteri dalam mulut. Caranya didihkan satu sendok teh bubuk kayu manis dalam secangkir air.  Kamu juga bisa menambahkan daun kapulaga. Saring airnya, gunakan sebagai obat kumur. Kamu bisa lakukan ini secara rutin sampai bau mulut menghilang.

g2-d8ed713bf5d7a835abe281c6163050e7.jpg

Peterseli berisi klorofil yang dapat membantu menetralkan bau mulut kamu nih. caranya pun mudah hanya dengan mengunyah daun ini, atau kamu juga bisa dengan membuat jus. Minumlah secara rutin untuk menyegarkan bau mulut.

g3-46e217df80d230ca0ab6f8366ae2d4af.jpg

Buah berwarna kuning ini kaya akan manfaat untuk kesehatan dan juga menghilangkan bau mulut. Kamu bisa membuatnya menjadi jus lemon dan kumur-kumur.  Kandungan asam pada lemon ini berfungsi mencegah pertumbuhan bakteri dalam mulut yang menyebabkan bau mulut.

Cara mengatasi bau mulut secara alami ini bisa kamu coba dan buat di rumah. Semoga bermanfaat!

BACA JUGA: Simak Tips Ampuh Mencegah dan Mengatasi PMS Ala Popbela

IDN Channels

Latest from Health