Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ini 7 Manfaat yang akan Kamu Dapat dari Mengonsumsi Nasi Putih

Apa saja yah?

Dina Lathifa

Nasi yang menjadi salah satu sumber karbohidrat dan juga menjadi makanan pokok di Indonesia dan negara Asia ini seringkali dihindari karena adanya klaim sebagai pencetus beberapa penyakit kritis, salah satunya diabetes.

Beberapa diet kekinian pun memperkenalkan pola makan tanpa nasi dengan alasan mengurangi karbohidrat maupun asupan gula untuk tubuh. Padahal, nasi putih kaya akan manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh, loh! Seperti dilansir dari Fearless Eating, berikut tujuh manfaat yang nasi putih berikan pada tubuh kita. Simak yuk!

11-5a7a5975cf028a052c5b2f97d2e73677.jpg

Nasi putih mengandung pati dan tinggi akan indeks glikemik yang dapat meningkatkan kadar gula darah dan berujung pada kenaikan berat badan seta diabetes tipe II. Namun ini hanya akan terjadi ketika makanan yang mengandung indeks glikemik disantap tanpa makanan lainnya. Jadi kalau menyantap nasi dengan lauk dan sayuran, hal ini justru akan memperlambat proses pencernaan tubuh sehingga mencegah peningkatan gula darah.

21-c98891d4bc84f229f41b126426d66011.jpg

Semua lapisan luar dari biji-bijian mengandung zat asam fitat, sebuah anti-nutrisi yang dapat mengganggu pencernaan bila tidak dinetralkan. Bagi penikmat nasi putih, kamu nggak perlu merasa khawatir karena panganan ini sudah lebih dulu melalui proses yang menetralkan asam fitat itu. Karena itu, nasi putih jadi lebih mudah dicerna.

31-df5bd7b59703b4ab1e02c948feef476e.jpg

Sebagian orang cenderung menghindari makanan yang mengandung gluten karena susah dicerna dan menimbulkan reaksi pada dinding usus halus mereka. Zat ini biasanya terdapat pada makanan yang terbuat dari gandum, gandum hitam, dan barley. Kalau kamu termasuk yang menghindari gluten juga, nasi menjadi alternatif yang tepat. Sebab makanan pokok orang Indonesia ini adalah makanan hypoallergenic dan tidak mengandung gluten.

41-fbaa90829b55c0bc4fc1770b1487702c.jpg

Banyak cara pengobatan dari timur yang melihat nasi putih sebagai makanan yang memiliki kualitas penyembuhan yang baik. Seperti misalnya teknik pengobatan Ayurveda dari India atau pengobatan tradisional Cina yang menggunakan nasi putih sebagai yin atau makanan pendingin yang dapat menenangkan rasa panas berlebihan yang ada di sistem pencernaan.

71-d00bf84dfe7a2ad68da2ff04398d832b.jpg

Karbohidrat, termasuk di antaranya nasi, mengandung zat yang bernama serotonin. Serotonin sendiri merupakan senyawa yang dapat memengaruhi otak dan membuat mood menjadi lebih baik. 

51-41ac0227ce23c8309f88eedcca0bfb42.jpg

Mengutip dari Organic Facts, gabungan senyawa phenolic yang terkandung dalam nasi putih maupun nasi merah, memiliki manfaat anti-inflamasi yang baik untuk meredakan iritasi serta kemerahan. Manfaat ini sendiri sudah digunakan sejak dahulu, terutama di subkontinen India. Jadi, baik dikonsumsi maupun diaplikasikan secara langsung dalam bentuk bubuk beras, nasi putih dapat menyembuhkan beberapa gangguan kondisi kulit. Kandungan antioksidan di dalamnya juga membantu menunda kemunculan keriput dan tanda-tanda penuaan dini lainnya.

62-3770f1d75dfe66f65803be290abdd5e3.jpg

Makan nasi putih bikin gemuk? Faktanya, panganan ini adalah bentuk diet seimbang, loh! Sebab nasi putih nggak memiliki lemak jahat, maupun kolestrol atau sodium. Sebaliknya, mengonsumsi nasi putih dapat mengurangi obesitas dan kondisi lain yang berkaitan dengan penyakit itu. Tipsnya, konsumsilah nasi dalam porsi yang wajar yah.

Itu tadi manfaat yang akan kamu dapatkan dari mengonsumsi nasi putih. Tipsnya, tetap konsumsi secukupnya dan imbangi dengan asupan makanan yang lain yah!

BACA JUGA: Wah, Ternyata Karbohidrat Nggak Bikin Gemuk Lho!

IDN Channels

Latest from Health