Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Keputihan Seperti Ampas Tahu, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Bisa jadi tanda infeksi

Audia Natasha Putri
Audia Natasha Putri

Sebagai perempuan, mengalami keputihan merupakan hal yang wajar terjadi. Keputihan ditandai dengan keluarnya cairan dari vagina yang bertujuan untuk membantu organ reproduksi tetap lembap serta mencegah adanya infeksi, mengutip Kids Health.

Kamu juga bisa mengenali adanya masalah kesehatan tertentu bila mengalami perubahan warna dan tekstur pada keputihan. Misalnya saja, bila mengalami keputihan seperti ampas tahu.

Maka dari itu, penting sekali untuk mengetahui ciri dan cara mengatasi keputihan seperti ampas tahu. Yuk, simak artikelnya di bawah ini, ya!

Penyebab keputihan seperti ampas tahu

freepik.com

Keputihan bisa ditandai dengan keluarnya cairan dengan beragam warna dan tekstur. Warnanya bisa bening, putih, bahkan kekuningan. Sementara ragam teksturnya terdiri dari kental, padat, bahkan pecah seperti tahu.

Biasanya keberagaman ini disesuaikan dengan fase yang sedang terjadi pada organ intim perempuan. Ciri dari keputihan yang sehat terlihat dari warnanya yang putih mirip susu. Normalnya keluar saat tubuh sedang tidak dalam masa subur.

Cairan keputihan juga berperan sebagai penghalang untuk mencegah sperma melewati leher rahim, serta membantu mencegah pertumbuhan kuman dan bakteri. Bila keputihan timbul dengan warna putih dan bertekstur mirip tahu, ada kemungkinan organ reproduksi sedang mengalami infeksi.

Inilah beberapa kondisi yang dapat memicu masalah tersebut:

Infeksi jamur Candida albicans

Infeksi jamur Candida albicans bisa jadi pemicu keputihan bertekstur seperti ampas tahu atau keju cottage. Biasanya juga disertai dengan aroma tidak sedap, sehingga menimbulkan rasa tidak nyaman.

Vaginosis bakterial

Ternyata infeksi bakteri juga bisa memicu keputihan yang tidak normal, sehingga konsistensi teksturnya seperti ampas tahu. Apalagi gejala ini biasanya diikuti dengan aroma amis yang menyengat.

Kondisi ini bisa terjadi saat setelah melakukan hubungan seks. Selain itu, keputihan juga mungkin berubah warna menjadi keabu-abuan.

Cara mengatasi keputihan seperti ampas tahu

thehealthy.com

Apabila kamu mengalami keputihan dengan tekstur seperti ampas tahu, segera mengunjungi dokter, ya. Pasalnya, cara mengatasi kondisi ini bisa berbeda tergantung penyebabnya. Maka dari itu, penting untuk melakukan pemeriksaan untuk mengetahui penyebab pasti dari kondisi tersebut.

Bila penyebabnya adalah infeksi jamur Candida, dokter biasanya akan meresepkan antijamur. Cara kerja obat ini adalah dengan mencegah pertumbuhan jamur berlebih guna mengatasi infeksi. Bentuk obatnya bisa oral maupun topikal.

Bila keputihan ini disebabkan oleh bakterial vaginosis, maka dokter akan memberi beberapa jenis obat resep. Obat tersebut di antaranya obat dengan kandungan metronidazol, klindamisin, tinidazol, dan seknidazol.

Selain itu, kondisi keputihan bertekstur ampas tahu juga bisa disebabkan oleh penyakit menular seksual (PMS). Dokter bisa memberikan obat sesuai penyakit pemicunya.

Umumnya, PMS oleh bakteri atau parasit seperti gonorea dan trikomoniasis bisa diatasi dengan antibiotik. Tentu obatnya tidak bisa dipukul sama rata, ya. Oleh karena itu, penting untuk berobat dan berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui penyebab dari kondisi keputihan yang tidak normal ini. 

Demikian penjelasan mengenai keputihan seperti ampas tahu wajib diperhatikan.  Kondisi abnormal ini tidak bisa dibiarkan dan harus segera diobati. Sebab, penyakit ini bisa memicu rasa sakit karena dapat memicu infertilitas, lho. Bila kamu mengalaminya, segera berobat ke dokter spesialis kelamin, ya!

Referensi:
"Do Vaginal Yeast Infections Affect Fertility?". Goodwill IVF. Diakses Maret 2025.

"Vulvovaginal Candidiasis (VVC)". Centers of Disease Control and Prevention. Diakses Maret 2025.

"Vaginal discharge". NHS. Diakses Maret 2025.

"Thick White Discharge: What It Means". Healthline. Diakses Maret 2025.

IDN Channels

Latest from Health