Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Terlalu Banyak Konsumsi Protein Dapat Mengganggu Diet? Yuk, Cek Faktanya!

Coba disimak yuk!

Ajeng Dwi Damarasri

Sudah mengurangi makan tapi dietnya masih belum berhasil juga? Kenapa ya? Padahal kita sudah mati-matian menahan godaan cemilan dan berbagai makanan berlemak lainnya. Makan makanan sehat, olahraga teratur, dan banyak minum air putih juga sudah dilakukan. Hmm... jangan-jangan karena tubuh terlalu banyak mengonsumsi protein?

Meskipun protein baik bagi tubuh, nyatanya jumlah yang berlebihan justru bisa merusak diet kamu loh. Ingat, gizi seimbang jadi kunci utama berat badan ideal. Nah, Bela, coba kamu ingat-ingat lagi, kamu sudah mengurangi makanan dengan kandungan protein tinggi atau belum? Biar lebih jelas, yuk, cek fakta protein terhadap tubuh kamu!  

11-5fc323bfc3d32584012c28f180585329.jpg

Bela, tahukah kamu kalau protein sebenarnya terdiri dari asam amino? Sayangnya, tubuh kita hanya bisa memiliki sekitar 20 jenis asam amino yang saling berkaitan satu sama lain untuk dapat memproduksi protein. Sementara itu, sembilan jenis asam amino lainnya hanya bisa didapatkan dari sumber makanan. Jadi, tubuh tetap membutuhkan asupan protein dari berbagai sumber makanan agar dapat seimbang.

21-fcaa462657ed5624e9a7db6ecc919c8c.jpg

Apa sih gunanya protein untuk tubuh? Jangan anggap remeh, ternyata protein adalah senyawa yang berfungsi untuk membangun dan merawat jaringan yang terdapat pada tubuh. Jadi, sebenarnya protein lah yang akan membangun persendian, tulang, otot, darah, hingga mempercantik kulit serta rambut kamu! Wah, hebat ya!

31-83338a846ed2749b1e43fdb2e5805ccb.jpg

Jika selama ini kamu menganggap protein banyak terdapat pada produk hewani dan susu, ternyata keliru. Nyatanya, protein juga bisa ditemui pada sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian, bahkan buah-buahan. Tanpa kita sadari, ternyata kita mengonsumsi banyak protein, ya! Nah, mulai dari sini, kita harus mulai memperhatikan kebutuhan protein bagi tubuh kita agar nggak berlebihan.

41-a2d111480bc2cb99b033418776520a97.jpg

Lalu, apa yang terjadi kalau kita mengonsumsi makanan yang banyak mengandung protein? Ternyata, kandungan protein berlebih yang terdapat di dalam tubuh akan disimpan di sel lemak. Nggak heran, protein menjadi musuh utama diet karena bisa berubah menjadi lemak. Nggak bingung lagi kan mengapa protein bisa menjadi pengganggu diet kamu?

51-7672588af031fcb719fd6626a5b34fc3.jpg

Selain menghambat proses penurunan berat badan, ternyata mengonsumsi protein yang terlalu banyak juga berbahaya untuk organ tubuh lainnya. Selain dapat meningkatkan kerja ginjal dan hati, terlalu banyak mengonsumsi protein juga dapat meningkatkan risiko kanker di dalam tubuh. Bahaya bukan?

61-acf2bf706ea077fb3cfee0c3dd07865d.jpg

Jadi, sebenarnya orang yang sedang diet boleh mengonsumsi makanan berprotein nggak, ya? Jawabannya: boleh banget! Ingat, protein juga dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tubuh. Namun, agar nggak berbalik membahayakan kesehatan, kamu perlu memerhatikan jumlah kandungan protein yang masuk kedalam tubuh.

Kalau kamu orang yang lebih banyak menghabiskan waktu dengan duduk, sebaiknya cukup mengonsumsi hingga 50 gram protein untuk memenuhi kebutuhan protein harian. Sedangkan, kalau kamu cenderung banyak bergerak di aktivitas sehari-hari, kamu disarankan mengonsumsi 60 gram protein.

Mulai sekarang, batasi asupan dari produk susu dan hewani dengan mengganti asupan protein dari sayur serta buah-buahan. Ini agar kamu mendapatkan gizi seimbang sehingga diet kamu nggak terganggu. Jangan lupa seimbangkan dengan olahraga juga yah!

BACA JUGA: Ampuh Turunkan Berat Badan, Ini 5 Jenis Diet yang Wajib Kamu Coba

IDN Channels

Latest from Health