Siapa sih yang nggak kenal dengan jenis minyak yang satu ini? Yup, bahan alami yang kaya akan manfaat ini kerap kali digunakan sebagai andalan didalam dunia kecantikan terlebih di dalam perawatan rambut. Tak sekedar mampu menciptakan tampilan rambut menjadi lebih indah, namun minyak zaitun pun dapat mengatasi berbagai masalah rambut atau masalah kulit kepala.
Hal tersebut tentunya membuat semakin banyak orang yang penasaran dengan manfaat minyak zaitun untuk rambut. Jika kamu salah satunya, sebaiknya simak terus artikel kali ini biar kamu semakin paham dengan manfaat minyak zaitun untuk rambut.
1. Mengatasi rambut yang sulit diatur
Buat kamu yang bermasalah dengan rambut yang sulit diatur, kamu bisa masukkan minyak zaitun kedalam rangkaian perawatan rambut. Karena, salah satu manfaat minyak zaitun untuk rambut ialah memberikan kelembapan pada setiap helai rambut sehingga rambut menjadi lebih lembut dan gampang diatur.
2. Membantu mengurangi ketombe
Tak hanya melembutkan tekstur rambut saja, manfaat minyak zaitun untuk rambut lainnya ialah keampuhannya dalam membersihkan kulit ketombe dari ketombe serta mencegahnya untuk datang kembali. Cukup dengan memijat kulit kepala dengan menggunakan minyak zaitun seminggu sekali secara rutin.
3. Mengatasi rambut bercabang
Karena salah satu manfaat minyak zaitun untuk rambut yaitu memberikan kelembapan, maka selain dapat melembutkan tekstur rambut, minyak zaitun pun terbukti dapat mengatasi masalah rambut bercabang. Pakaikan sedikit minyak zaitun pada ujung rambut setiap malam sebelum tidur dan rasakan manfaatnya setelah 2 sampai 3 bulan pemakaian.
4. Mengatasi iritasi pada kulit kepala
Sebagian orang yang pernah melakukan penataan rambut seperti mewarnai rambut, penggunaan hair dryer dan alat catok kerap kali mengalami kulit kepala yang iritasi. Hal tersebut tak hanya mengganggu, tetapi juga dapat berdampak lebih buruk. Maka itu, oleskan minyak zaitu pada bagian kulit kepala yang iritasi. Rasakan manfaat minyak zaitun untuk rambut yang satu ini dalam beberapa minggu pemakaian.
5. Mempercepat pertumbuhan rambut
Tak semua perempuan dapat menumbuhkan rambut dengan cepat. Salah satu faktor penghambatnya ialah penumpukan sebum pada kulit kepala. Nah, salah satu manfaat minyak zaitun untuk rambut yaitu dapat mengurangi penumpukkan sebum dan tentunya mempercepat pertumbuhan rambut. Untuk itu, gunakanlah minyak zaitun pada kulit kepalamu sebagai perawatan rambut mingguan.
6. Memperkuat akar rambut
Selain dapat mempercepat pertumbuhan rambut, manfaat minyak zaitun untuk rambut lainnya yaitu memperkuat akar rambut sehingga mengurangi kerontokkan pada rambut. Hal tersebut tejadi karena minyak zaitun kaya akan vitamin yang mampu merawat rambut hingga ke akarnya.
7. Membuat rambut tampak lebih berkilau
Manfaat minyak zaitun untuk rambut yang terakhir ialah kemampuannya yang dapat membuat tekstur rambut menjadi semakin berkilau. Cukup oleskan minyak zaitun pada keseluruhan rambut, diamkan selama 15 menit hingga dibilas sampai bersih, dan jika kamu lakukan cara yang satu ini dapat mengembalikan rambut kusam menjadi lebih indah.
Wah, ternyata manfaat minyak zaitun untuk rambut sangat luar biasa ya Bela? Pasti membuat kamu pasti ingin mencoba minyak zaitun sebagai perawatan rambut biar tampilan rambutmu semakin indah!