Di tengah berbagai model rambut yang menjadi tren, bagi kaum perempuan, rambut panjang tetaplah menjadi impian. Karena hal tersebut, banyak sekali perempuan yang mencoba berbagai cara untuk memanjangkan rambutnya. Dari mulai mencoba bermacam-macam perawatan rambut hingga melakukan dengan alat kecantikan pun dilakukan demi mendapatkan rambut yang panjang.
Padahal, ada cara anti ribet untuk memanjangkan rambut lho! Cara tersebut mengandalakan berbagai pilihan bahan alami yang tentunya dapat bekerja dengan maksimal, tanpa efek samping, dan juga sekaligus membuat rambut pun menjadi sehat. Mau tahu bahan alami apa saja itu? Simak artikel berikut ini!
1. Minyak zaitun
Langkah awal dalam melakukan cara memanjangkan rambut yang dapat kamu coba ialah dengan menggunakan minyak zaitun sebagai perawatan kulit kepalamu. Dikenal dapat merangsang pertumbuhan rambut dengan sangat cepat, minyak zaitun dilengkapi dengan kandungan omega 3 dan vitamin E. Kamu bisa menggunakan minyak zaitun sembari memijat kulit kepala dengan lembut secara rutin sebelum tidur.
2. Lidah buaya
Sudah tak diragukan lagi, lidah buaya pun sering digunakan sebagai cara memanjangkan rambut yang teruji ampuh. Mengandung senyawa proteolitik, lidah buaya mampu memperbaiki jaringan rambut dan merangsang pertumbuhan rambut sehingga dapat membuat rambutmu panjang dengan cepat. Gunakan gel lidah buaya asli pada kulit kepala sebanyak 2 kali dalam seminggu.
3. Telur
Kandungan protein yang tinggi pada telur, membuat bahan alami yang satu ini sering digunakan sebagai cara memanjangkan rambut yang mudah untuk dilakukan. Walau aromanya cukup amis, telur bisa kamu gunakan sebagai perawatan rambut mingguan yang digunakan sebelum keramas.
4. Santan
Salah satu cara memanjangkan rambut yang juga bisa kamu lakukan ialah menggunakan masker rambut dengan santan. Bahan yang satu ini memiliki kandungan protein dan zat besi yang bekerja maksimal dalam merangsang pertumbuhan rambut baru dengan sangat cepat skaligus membuat rambut tampak berkilau.
5. Air kelapa
Selain santan, air kelapa pun juga bisa dijadikan sebagai cara memanjangkan rambut. Memiliki kandungan zat besi, protein, dan kalium, air kelapa pun sering digunakan sebagai resep nenek moyang yang didiamkan semalaman hingga dibilas pada pagi harinya. Memiliki khasiat yang beragam, air kelapa tak hanya dapat memanjangkan rambut, tetapi air kelapa juga dapat memperkuat akar rambut sehingga mengurangi kerontokkan pada rambut.
6. Teh hijau
Walau jarang diketahui, teh hijau yang mengandung antioksidan ini juga dapat digunakan sebagai cara memanjangkan rambut karena cara bekerjanya yang dapat memperlancar peredaran darah sekaligus merangsang pertumbuhan rambut baru. Teh hijau juga mampu melindungi rambut dari kerusakan. Tak hanya dapat digunakan sebagai perawatan rambut dari luar, kamu pun juga bisa rutin meminum teh hijau sebagai perawatan dari dalam.
7. Kulit apel
Cukup unik, cara memanjangkan rambut yang dapat kamu coba yaitu dengan menggunakan kulit apel. Dilengkapi dengan antioksidan dan polifenol, kulit apel memiliki manfaat untuk kesuburan rambut dan menjaga agar tetap berkilau. Kamu bisa menggunakannya dengan cara diparut atau dihancurkan sehingga dapat digunakan sebagai masker.
Nah, bagaimana Bela? Ternyata cara memanjangkan rambut bukanlah hal yang begitu sulit untuk dilakukan bukan? Bahan alami memang dapat menjadi perawatan rambut paling aman sehingga tak memiliki efek samping.