Rekomendasi Sampo Non SLS, Aman untuk Kulit Sensitif 

Jadi pilihan yang lebih aman untuk kesehatan rambut

Rekomendasi Sampo Non SLS, Aman untuk Kulit Sensitif 

Dalam memilih produk perawatan rambut, kamu harus lebih aware dengan bahan-bahan dalam produk tersebut. Nah, kebanyakan orang masih menggunakan sampo dengan kandungan Sodium Lauryl Sulfate (SLS).

Sodium Lauryl Sulfate merupakan bahan yang sering digunakan untuk membuat busa melimpah di sampo. Fungsinya sebagai surfaktan, artinya, dia membantu mengangkat kotoran dan minyak dari rambut kamu. 

Nah, meski fungsinya membersihkan dan tidak berbahaya, SLS bisa menghilangkan terlalu banyak minyak alami, sehingga membuat batang rambut dan kulit kepala jadi kering dan kehilangan kelembapan. SLS juga bisa menyebabkan iritasi pada kulit kepala, terutama jika kulit kepala kamu sensitif dan mudah alergi.

Untuk itu, Popbela akan merekomendasikan sampo non SLS yang bisa menjadi pilihan untuk rutinitas perawatan rambut kamu! 

1. Makarizo T1 Techno Nature Equalizer Shampoo

Rekomendasi Sampo Non SLS, Aman untuk Kulit Sensitif 

Rekomendasi sampo non SLS pertama adalah Makarizo T1 Techno Nature Shampoo. Diforumulasikan khusus untuk masalah kulit kepala sensitif seperti rontok berlebih, iritasi, hingga ketombe. Dengan kandungan silk protein dan phytantriol yang membantu menutrisi kutikula rambut yang rusak karena proses kimia. Ada juga pro-vitamin B5 yang menjadikan rambut tampak sehat dan berkilau. 

2. Miss Daisy French Perfume Shampoo Rose & Oud

Kalau kamu suka dengan aroma sampo yang mewah, jangan lewatkan produk ini. Miss Daisy French Perfume Shampoo Rose & Oud merawat kulit tanpa iritasi dan mampu mengimbangkan kadar minyak di kulit kepala, jadi nggak bikin rambut cepat lepek. Tidak mengandung artificial coloring, SLS, dan alkohol. Aman digunakan oleh ibu hamil dan menyusui. 

3. Sensatia Botanicals Calming Shampoo

Kalau sampo non SLS ini cocok digunakan pada kulit kepala sensitif dan rambut yang rusak. Mengandung minyak chamomile untuk menenangkan kulit sensitif, minyak lavender yang berfungsi mencegah kerontokan, dan ekstrak horsetail meningkatkan pertumbuhan rambut. Produk ini tidak melalui uji coba pada hewan dan sudah Halal. Jadi aman dan nyaman digunakan setiap hari. 

4. lavojoy Hold Me Tight Pro Shampoo

Sampo berbasis asam amino dengan formula 0% silikon dan 0% sulfat yang membersihkan dengan lembut. Dikombinasikan dengan ginseng, jahe, kafein dan kopexil untuk membantu mengurangi minyak berlebih, mengurangi kerontokan rambut, memperkuat akar rambut, serta meremajakan folikel rambut. Menjaga keseimbangan kadar air-minyak kulit kepala agar rambut dapat bertumbuh dengan sehat. 

5. Yves Rocher Anti-Hair Loss Fortifying Shampoo

Sampo non SLS ini juga bisa jadi pilihan, lho. Diformulasikan khusus untuk rambut yang lemah dan mudah patah. Diperkaya dengan organic agave dan white lupin, yang berfungsi untuk menstimulasi kulit kepala dan memperlambat kerontokan rambut. Bisa digunakan semua jenis rambut, termasuk berminyak dan sensitif. Rambut jadi tumbuh lebih sehat dan bervolume. 

6. Kelaya Shampoo

Kelaya Shampoo terbebas dari SLS dan bahan kimia berbahaya lainnya yang dapat merusak rambut dan kulit kepala. Diperkaya dengan bahan alami pilihan seperti aloe vera, ekstrak kemiri, coltsfoot, dan ekstrak cinchona bark, untuk rambut lebih ternutrisi, sehat, dan mampu mempercepat pertumbuhan rambut baru. Tidak ada aroma yang menganggu, jadi nyaman digunakan. 

7. Diane Extra Hair Fall Control Shampoo

Last but not least, Diane Extra Hair Fall Control Shampoo merupakan produk perawatan rambut dari Jepang yang terbuat dari bahan-bahan alami, yaitu organic argan oil dan protect keratin yang membantu mengurangi rambut rontok agar keindahan rambut tetap terjaga. Bisa juga untuk merawat rambut berketombe dan menjaga kesegaran agar rambut tetap wangi. 

Itu dia rekomendasi sampo non SLS yang bisa jadi pilihan kamu. Jika digunakan secara rutin, kondisi rambut akan semakin membaik dan aman digunakan pada kulit sensitif. Selamat mencoba, Bela! 

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here

























    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

    Follow Us :

    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved